Kepala Cabang BNI Bekasi, Akta Seli Tatupusa mengungkapkan, pemberian sembako juga menjadi rangkain perayaan hari jadi BNI ke-74 tahun. “Ada 30 paket sembako kita berikan langsung untuk masyarakat Kota Bekasi khususnya diwilayah Kecamatan Bekasi Selatan,” kata Seli.
Saat menghadiri kegiatan Wakil Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto mengapresiasi kegiatan yang dilakukan BNI yang langsung menyentuh kebutuhan masyarakat yang saat ini terdampak epidemi (Covid-19).
“Ini semua kepedulian dari segenap karyawan dan direksi BNI dan itu kita apresiasi. Saya ucapkan selamat ulang tahun semoga BNI terus sukses membangun Negeri dan kemudian berkontribusi untuk pembangunan Daerah,” ujar Tri. (dhy/mhs)
Tetap Produktif, BNI Siap Kerja Extraordinary

