Warga Cijengkol Datangi Dewan

Warga Cijengkol Datangi Dewan
ADUKAN LAHAN: Didampingi para aktivis LSM Lodaya, warga Kampung Cijengkol Desa Parungmulya Kecamatan Ciampel grudug Kantor DPRD Karawang, Kamis (10/9/2020).
0 Komentar

Adukan Kisruh Lahan Garapan

KARAWANG – Lembaga Swadaya Masyarakat Lodaya Kabupaten Karawang mendampingi warga Kampung Cijengkol Desa Parungmulya Kecamatan Ciampel grudug Kantor DPRD Karawang, Kamis (10/9/2020).

Menurut Ketua Lodaya, Nace Permana kedatangan dia bersama masyarakat untuk mengadukan ke wakil rakyat terkait permasalahan lahan garapan perhutani di Cijengkol Desa Parungmulya, Kecamatan Ciampel.

Ia menjelasan, masalah itu adalah lahan garapan masyarakat seluas 293 hektar sudah dipatok pihak Brimob untuk dijadikan asrama. Pasalnya, mereka sudah mendapatkan surat dari kementrian jika lahan tersebut akan digunakan.

Baca Juga:Sejumlah Perusahaan Siap Bantu Kemajuan OlahragaRatusan PLKB Ikuti Uji Kompetensi di Kantor DPPKB

“Tetapi belum ada obrolan atau koordinasi dengan masyarakat yang menggarap lahan tersebut. Harusnya ada musyawarah dulu agar sama-sama enak. Masyarakat dan LMDH ya kaget,” kata Nace.

Lahan itu, Nace menyebutkan dimanfaatkan masyarakat untuk meningkatkan perekonomian seperti bertani. Belum lagi ada masyarakat yang tinggal di lahan tersebut.

“Kita sudah layangkan surat kepada pihak Brimob untuk masalah ini. Tujuannya supaya  mencari solusinya dan masyarakat pun tidak resah,” pungkas Nace. (rie) 

0 Komentar