Kasi Olahraga, Bidang Pemuda dan Olahraga, Disdikpora Karawang, Heri Suryana menyambut baik atas terselenggaranya kurus wasit C3. “Kami akan selalu mendukung kegiatan seperti ini. Karena wasit merupakan salah satu binaan kami sebagai kepanjangan dari pemerintah. Kehadiran wasit berkualitas juga tentunya akan menjadikan kegiatan yang kami gelar seperti O2SN, LPI akan semakin berkualitas,” tuturnya.
Exco Teknik Pengembangan dan Perwasitan, Asprov PSSI Jabar, Fathoni Munawar, yang membuka jalannya kursus wasit C3 berharap, kegiatan kursus bisa berjalan lancar hingga akhir. Serta seluruh peserta bisa mengikuti dan menyerap ilmu dari para instruktur selama 6 hari kegiatan.
“Kursus yang digelar PSSI kota/kabupaten tentunya sangat membantu Asprov. Kami dari Asprov menanti gebrakan selanjutnya dari Askab PSSI Karawang untuk menggelar C2 dan C1 ke depannya. Semoga melalui kursus ini akan lahir wasit-wasit baru berkualitas sampai menembus wasit FIFA,” katanya. (ayi/mhs/adv)