Klaster Industri Makin Tak Terkendali

0 Komentar

Karyawan Pabrik Mulai Was-Was

Klaster jumbo covid-19 di kawasan industri terulang lagi di Kabupaten Karawang. Banyaknya karyawan pabrik yang terpapar covid-19, membuat ribuan karyawan yang bekerja di kawasan industri menjadi was-was. Ketakutan mereka terpapar virus semakin besar. Setelah Ketua Kadin Karawang, Fadludin Damanhuri mengkonfirmasi, jika proses vaksin gotong royong saat ini tersendat. Karena proses pengiriman vaksin Sinopharm dari pusat ke faskes vaksinasi, dilakukan secara berkala. Sejumlah karyawan pabrik di Karawang mengaku sudah tahu. Jika proses vaksinasi gotong royong itu tersendat. Mereka mengaku sudah sejak lama mengisi formulir pendaftaran. Namun sampai sekarang proses vaksinasi belum juga dilakukan. Hal ini membuat mereka merasa cemas. Apa lagi, satu per satu karyawan hasil tracing dinyatakan positif Covid-19. Kepada KBE, salah satu karyawan pabrik otomotif di Kawasan KIIC, Eko Ashari mengatakan, meski terjadi lonjakan kasus Covid-19 di kawasan industri. Para buruh pabrik di Karawang masih bekerja seperti biasa, seolah tidak terjadi apa-apa. Dalam beberapa kasus, sebut Eko, karyawan tingkat satu dipersilahkan untuk work from home (WFH) karena kontak erat dengan karyawan yang positif. Namun, WFH tidak berlaku bagi pekerja lapangan seperti operator produksi. “Kalau ditanya takut ya jelas ada perasaan itu. Apa lagi saya karyawan kontrak, kalau positif takut dirumahkan,” ungkapnya saat diwawancara via telpon, senin (14/6/2021). Menurutnya, penerapan prokes di tempat ia bekerja memang sudah baik. Selain cek suhu dan wajib masker. Dalam lingkungan kerja juga selalu diawasi untuk tidak berkerumun dan ada alat cuci tangan di setiap sudut ruangan. Meski begitu, dirinya mengaku ingin segera mendapatkan vaksin. Supaya bisa bekerja dengan aman dan nyaman. Tanpa rasa cemas takut terpapar virus korona. “Kalau isi formulir sih udah, tapi sampai sekarang belum tau kapan waktunya (disuntik vaksin). Yang tau mah mungkin kelas HRD,” kata dia.

Selain dari Kawasan KIIC. KBE juga berusaha menggali informasi dari sejumlah karyawan pabrik di Kawasan Industri Mitra (KIM) Karawang. Apa lagi, baru-baru ini tersiar kabar. Adanya cluster jumbo di salah satu pabrik yang berada di Kecamatan Ciampel tersebut.

0 Komentar