KARAWANG – Universitas Singaperbangsa
Karawang (Unsika) akan menyelenggarakan seminar nasional yang pertama di tahun
2021. Seminar nasional dan call for paper yang merupakan salah satu rancangan
pedoman kinerja Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Unsika akan
diselenggarakan pada 21 Agustus 2021.
Sesuai arahan Rektor Unsika, Prof. Dr. Sri
Mulyani, Ak., CA, acara seminar diberi tema “Rekayasa Sosial, Pendidikan,
Sains, dan Teknologi dalam Menciptakan Inovasi untuk Percepatan Pembangunan
Berkelanjutan”. Yang mana hal ini merupakan tantangan terbesar bagi dunia
pendidikan untuk menyiapkan sumber daya manusia yang berkualitas serta mampu
bersaing dan unggul.
Kualitas yang diharapkan tidak hanya
berkaitan dengan intelektual, tetapi juga berkaitan dengan karakter individu
seperti optimisme menyongsong masa depan, pekerja keras, dan pantang menyerah.
Baca Juga:PT GS Battery Bantu Karawang Perangi Covid-19Baliho Pilpres Padati Karawang
Ketua LPPM Unsika, Dr. Mimin Maryati M.Pd
mengatakan, ada beberapa permasalahan sehingga diselenggarakannya acara ini. Di
antaranya, perkembangan teknologi dan percepatan inovasi dapat mendorong
perubahan secara fundamental, baik dari sisi ekonomi maupun sosial masyarakat.
Selain itu, saat ini semua negara di kawasan
Asia Tenggara berkompetisi untuk meningkatkan kualitas kehidupan dalam berbagai
aspek. Baik aspek ekonomi, sosial, budaya, pendidikan, hingga teknologi.
“Sumber daya manusia yang kompetitif merupakan modal dasar untuk bertahan dan berkembang pada era digital saat ini,” ujar Dr. Mimin, Kamis, (12/8/2021).
Disisi lain, Ketua Penyelnggara Seminar
Nasional Unsika, Dr. Resty Gustiawati menjelaskan, tujuan dari seminar nasional
adalah untuk memberikan edukasi dan wawasan kepada masyarakat agar lebih
produktif dan inovatif menuju perkembangan pembangunan yang lebih baik.
Selain itu, dengan adanya seminar nasional
ini diharapkan dapat tercipta inovasi baru dalam bidang ekonomi, sosial,
teknologi dan pendidikan baik di tingkat lokal, nasional, hingga internasional.
Seminar nasional dengan cakupan berbagai
inovasi dan isu di bidang sosial, pendidikan, sains, dan teknologi akan diikuti
oleh para penyaji makalah dari kalangan dosen dan mahasiswa dari lingkungan Unsika
maupun dari perguruan tinggi lainnya di Indonesia.
“Makalah terbaik dalam seminar
nasional ini akan dipublikasikan ke dalam jurnal nasional terindeks SINTA yang