Hari Ke Dua Pelaksanaan PKKMB Unsika

Hari Ke Dua Pelaksanaan PKKMB Unsika
DIALOG: Kapolres Karawang  AKBP Aldi Subartono bersama Rektor Unsika Prof Sri Mulyani, saat berdialog dengan mahasiswa di acara PKKMB hari ke dua.
0 Komentar

Kapolres Minta Mahasiswa Bijak Main MedsosKARAWANG – Memasuki hari ke dua pelaksanaan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) di Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika). Hadir dua pembicara dalam kegiatan dialog yang berlangsung di Kampus Unsika. Mereka adalah Kapolres Karawang  AKBP Aldi Subartono dan Sub Koordinator Kesehatan dan Lingkungan Hidup (Kesling) Dinas Kesehatan Karawang, Dwi Teguh Wibowo.Kapolres Aldi Subartono dalam materinya tentang kebangsaaan berpesan kepada mahasiswa untuk selalu mulai menyusun rencana untuk dapat berkarya dan berprestasi di Unsika sebagai wujud partisipasi sebagai warga negara untuk terlibat memajukan bangsa Indonesia.Selain itu Kapolres juga berpesan untuk selalu taat dalam berkendara, bijak bermedsos dan meningkatkan kualitas literasi dengan gemar membaca. Sebagai penutup beliau berjanji akan memberikan Unsika dan mahasiswanya pelayanan keamanan yang optimal agar proses pendidikan berjalan dengan semestinya.“Mahasiswa Unsika harus bisa menjadi contoh yang baik di masyarakat,” ungkap Kapolres, kemarin, (7/9).Sementara, Dwi Teguh Wibowo yang menjabat sebagai Sub Koordinator Kesehatan dan Lingkungan Hidup (Kesling) Dinas Kesehatan Karawang, berpesan kepada mahasiswa untuk selalu memperhatikan kesehatan makanan terhindar dari makanan-makanan yang mengandung obat-obatan yang akan berdampak buruk pada kesehatan.Selain itu, Dwi juga menekankan sebagai warga Karawang yang baik harus menjaga kebersihan Citarum dengan membudayakan membuang sampah pada tempatnya. Tindakan tersebut dapat membantu pemerintah untuk mengatasi potensi banjir di Karawang. Terakhir mahasiswa juga untuk  tidak terjatuh pada pergaulan bebas yang menimbulkan berbagai macam penyakit baik secara fisik maupun sosial masyarakat.“Mengingat saat ini tingkat pengidap HIV di Jawa Barat meningkat secara drastis, karena perilaku yang tidak sehat,” tandasnya.Ketua panitia PKKMB dari dosen dan tendik Unsika Adhitya Rinaldi Irawan menyampaikan rasa syukur dan terimakasih atas sukses dan lancarnya kegiatan PKKMB universitas kepada para panitia dari mahasiswa, dosen dan tendik. Ia menegaskan bahwa kerja keras dan kerjasama yang dilakukan untuk mensukseskan kegiatan ini.“Hakikatnya merupakan salah satu bentuk usaha mewujudkan visi Unsika yaitu inovatif, kompetitif, unggul dengan dijiwai Budaya Bangsa seperti tagline nya Unsika Jaya kini, mendatang dan selamanya,” ungkap Adhitya. (wyd)

0 Komentar