“Kegiatan PKM Alinstan ini jadi stimilus, dan harapan baik bagi petani untuk dapat berdiskusi mengenai permasalahan teknologi pemanen serai wangi. Kendala di lapangan agar hasil panen dapat dituai lebih cepat pun dapat didiskusikan dengan baik. Sehingga biaya upah berkurang dan produktivitas dapat meningkat,” terang Fuja.
Kegiatan PKM tersebut dikatakan Fuja, memberikan dampak positif dan membantu para petani serai wangi dalam proses produksi dan mengurangi biaya panen. Selain itu, sosialisasi mengenai pentingnya penggunaan APD dan K3 pada tahap produksi membantu petani dalam bekerja menjadi lebih aman.
“Kegiatan PKM ini membantu para petani dan memberikan dampak positif dalam proses produksi, serta mengurangi biaya panen. Sosialisasi pentingnya penggunaan APD dan K3 juga membantu kami para petani untuk dapat bekerja lebih berhati-hati,” tutup Fuja. (cr1/wyd)