Cellica: ASN Jangan Tertipu Jual-Beli Jabatan!

Bupati Belum Komen Megaproyek IGD RSUD
Bupati Belum Komen Megaproyek IGD RSUD
0 Komentar

Akun Palsu Pejabat Sasar Korban di FB dan WA

KARAWANG- Di tengah proses rotasi-mutasi yang terus dilakukan secara berkala oleh Pemkab Karawang dan akan dibukanya lelang jabatan di posisi pejabat tinggi pratama setara kepala dinas muncul akun facebook palsu yang mengatasnamakan pejabat tinggi pratama di Pemkab Karawang yang menawarakan naik jabatan kepada sejumlah PNS melalui fitur pesan langsung di Facebook dan WhatsApp.Jumlah pejabat yang menerima pesan tidak sedikit sehingga kemunculan akun palsu yang memasang nama dan foto Kepala BKPSDM Karawang, Asep Aang Rahmatullah itu jadi bahan perbincangan di sesame ASN maupun di media sosial.Tak ingin para ASN di Karawang tertiupu, baik oleh akun palsu atau oknum tertentu yang meminta uang kepada ASN yang ingin naik jabatan, Bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana mewanti-wanti agar para ASN tidak terbuai dan menjadi korban penipuan dengan modus jual-beli jabatan.“Hati-hati terhadap segala jenis penipuan bermodus promosi-rotasi-mutasi jabatan di Pemkab Karawang mengatasnamakan pejabat atau instansi atau siapa pun di lingkungan Pemda Karawang,” kata Cellica.Cellica pun menjamin, proses rotasi-mutasi dan promosi jabatan di Kabupaten Karawang, baik pejabat administrator, pengawas atau jabaatan tinggi pratama sama sekali tidak transaksional alias tidak ada pungutan biaya sepeser pun.“Jadi diimbau untuk tidak mempercayai atau tergiur oleh iming-iming oknum yang mengatasnamakan pejabat, instansi atau siapapun baik langsung ataupun melalui media sosial, whatsapp, telepon, maupun komunikasi lainnya,” kata Cellica.Sebagaimana diketahui, beberapa waktu lalu, Pemerintah Kabupaten Karawang Kembali melaksanakan rotasi, mutasi, serta promosi jabatan di lingkungan Pemda Karawang. Kali ini, sebanyak 89 ASN di lingkungan Pemda Karawang terkena rotasi, mutasi, serta mendapat promosi jabatan.Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana menjelaskan, sebanyak 89 ASN tersebut diantaranya terdiri dari 5 pejabat pimpinan tinggi pratama, 15 camat, 17 pejabat administrator, pejabat pengawas 7 orang dan pejabat fungsional sebanyak 45 orang.“Proses ini telah kami putuskan bersama Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat). Terutama rekomendasi KASN untuk jabatan tinggi pratama dan rekomendasi Gubernur sebagai wakil pemerintah pusat khusus pengangkatan camat,” ujar Cellica usai prosesi rotasi, mutase, dan promosi jabatan di lingkungan Plaza Pemda Karawang, Senin, (17/10) pagi.

0 Komentar