Komando Resort Militer (Korem) 061/Suryakencana mengenalkan pameran alat utama sistem pertahanan alutsista pada hari Minggu (3/9/2023) di Kota Bogor, Jawa Barat, yang dihadiri oleh banyak pelajar. Pameran alutsista merupakan bagian dari rangkaian acara peringatan hari ulang tahun ke-74 Korem 061/Suryakencana.
Anan menjelaskan tujuan dari pameran ini adalah untuk mengedukasi masyarakat, khususnya para pelajar, tentang sistem pertahanan TNI. “Sebagai bentuk edukasi, kami mengajak para pelajar untuk mengenalkan alutsista yang kami miliki.”
“Mereka (pelajar) berkesempatan untuk melihat langsung dan bertanya,” jelas Anan. Anan menyatakan, selain pameran alutsista, kegiatan HUT Korem 061/Suryakencana ke-74 ini juga diisi dengan bazar UMKM yang diikuti oleh para pelaku industri kecil dan menengah yang berasal dari Bogor, Cianjur dan Sukabumi.
Baca Juga:PETANI KARAWANG JANGAN GAMANG… ! Bupati Cellica Pastikan Pasokan Air untuk Pesawahan AmanRekomendasi Drama Thailand Plot Twist Bertemakan Sekolah untuk Menemani Waktu Luangmu, Dijamin Seru!
Acara UMKM ini merupakan kerja sama antara Korem 061 Suryakencana, Pemerintah Kota Bogor, dan Polresta Bogor Kota. “UMKM merupakan hal yang sangat mendasar saat ini dan berpengaruh terhadap pemerataan pembangunan, selain untuk menjaga pertumbuhan ekonomi suatu daerah dan menjadi semangat kemandirian agar dapat berdiri tegak di negeri sendiri,” katanya.
Walikota Bogor Bima Arya Sugiarto mengucapkan terima kasih kepada Korem 061/Suryakencana atas kontribusinya. Bima mengatakan bahwa kerja sama dan koordinasi yang terjalin selama ini membuat Kota Bogor menjadi kota yang harmonis dan kondusif.