Manfaat Serai Ternyata dapat mengatasi Peradangan, Diare, dan Penyakit Kulit

Manfaat Serai Ternyata dapat mengatasi Peradangan, Diare, dan Penyakit Kulit
0 Komentar

Biasnya kita menggunakan serai untuk berbagai jenis makanan, herbal, serta untuk kesehatan, ternyata banyak manfaat yang ada di kandungan serai ini baik bagi kesehatan.

Ternyata serai juga dapat di konsums menjadi jenis minuman herbal, minyak atsiri, dan aromaterapi. Serai atau sereh adalah tanaman yang biasa digunakan untuk bumbu masak hingga obat. Tanaman ini bisa tumbuh tinggi dan memiliki tangkai.

Sereh punya aroma unik seperti lemon segar dan rasa jeruk. Manfaat serai baik untuk kesehatan. Anda bisa meminum sereh untuk aroma terapi dan daunnya bisa dioleskan pada kulit yang terluka.

Baca Juga:Ternyata ada Fakta di Balik Film Mata di Ujung Sajadah, Serta Sinopsis dan Para pemainnyaPerbandingan Nasi Putih VS Nasi Merah! Konsumsi lah Sesuai Kebutuhan mu

Sementara di Thailand, tanaman ini digunakan sebagai bahan masakan dan pengusir serangga. Sereh bisa dipakai untuk bahan kecantikan seperti deodoran, sabun, dan kosmetik. Di Indonesia, batang dan daun sereh bermanfaat untuk pengobatan penyakit seperti menurunkan menurunkan demam, meredakan nyeri dan bengkak, dan melancarkan menstruasi.

Menghimpun berbagai sumber, berikut beberapa manfaat dari serai:

Mengurangi peradangan Serai mengandung anti-inflamasi yang bisa mengurangi peradangan dalam tubuh. Peradangan kronis bisa menyebabkan penyakit seperti radang sendi, penyakit kardiovaskular, dan bahkan kanker.

Mengurangi diare Diare sering kali menyebabkan masalah bagi beberapa orang. Penyakit ini bisa menyebabkan dehidrasi atau kekurangan cairan pada tubuh. Diare bisa disembuhkan ketika mengkonsumsi obat diare. Tetapi beberapa obat diare punya efek samping seperti sembelit. Sereh bisa menjadi obat alami mengurangi diare. Anda bisa membuat minuman hangat dari serai untuk mengobati diare.

Mengurangi kolesterol Kolesterol bisa menyebabkan serangan jantung dan stroke. Serai bisa menjadi obat herbal untuk mengobati kolesterol. Penelitian yang diterbitkan Advanced Pharmaceutical Technology & Research, menemukan serai bisa menurunkan kolesterol pada hewan. Tetapi penurunan kolesterol ini tergantung dosis.

Mengobati penyakit kulit Sereh memiliki sifat antijamur sehingga efektif untuk pencegahan penyakit kulit. Mengutip dari healthline.com, minyak serai efektif mencegah penularan jamur di area kulit. Penelitian menemukan 2,5 persen larutan minyak serai efektif melawan jamur. Sifat antijamur ini efektif mencegah jenis jamur yang menyebabkan kurap dan gatal di selangkangan.

0 Komentar