Sebagian banyak orang pada umumnya mengkonsumsi nasi putih sebagai menu utama, namun taukah kamu bahwa nasi putih dan nasi merah ini punya perbandingan yang jauh loh, sehingga kamu bisa mengkonsumsinya sesuai kebutuhan mu.
Anda perlu mengetahui beberapa jenis nasi dan roti yang bisa dibandingkan. Ada nasi putih dan nasi merah serta roti putih.
Dari semua jenis tersebut, mana yang lebih sehat? Berikut perbandingannya.
Kalori nasi putih seberat 100 gram atau sekepal tangan adalah 180 kkal. Sementara itu, kalori nasi merah 100 gram adalah 149 kkal.
Baca Juga:Lebih Bagus Nasi atau Roti ? Untuk yang diet Mungkin Kamu lebih baik Mengkonsumsi, Cek selengkapnyaApakah Kamu Orang yang suka Konsumsi Kopi atau Teh di Pagi Hari? Menurut kamu Mana Yang Lebih Sehat
Dengan berat yang sama, kalori roti putih sebesar 267 kkal dan roti gandum utuh sebesar 254 kalor
Kalori roti putih lebih tinggi karena mengandung karbohidrat yang lebih besar.
Jadi, bisa disimpulkan bahwa kalori paling rendah adalah nasi merah dan kalori tertinggi adalah roti putih.
Memilih makanan rendah kalori penting untuk Anda yang sedang menjalani diet rendah kalori atau defisit kalori.
Indeks glikemik roti putih paling tinggi
Nasi putih memiliki indeks glikemik sebesar 73, sedangkan nasi merah sebesar 55. Nilai glikemik roti putih mencapai 75, sedangkan roti gandum utuh sebesar 74.
Bisa disimpulkan, nasi merah memiliki indeks glikemik paling rendah dan roti putih paling cepat membuat gula darah melonjak.
Makanan dengan indeks glikemik tinggi sebaiknya dibatasi, terutama bagi pemilik gula darah tinggi.
Baca Juga:Kenapa Upil Itu Ada Setiap Hari ya? Upil Yang Berlebihan Ada Beberapa Faktor yang Menjadi PenyebabnyaPerlu Ketahui Penyebab Terjadinya Hidung Tersumbat! Ternyata ada 4 Faktor harus kamu perhatikan
Selain itu, makanan indeks glikemik rendah membuat gula darah naik dan turun secara perlahan sehingga membuat Anda kenyang lebih lama.
Nasi merah melalui proses yang lebih sedikit
Beras putih pada awalnya berasal dari beras merah. Lalu, beras merah digiling sehingga sekam, dedak, dan bekatulnya terbuang.
Roti putih terbuat dari tepung terigu. Nah, tepung terigu berasal dari gandum utuh digiling. Mirip dengan nasi putih, proses penggilingan ini mengupas sekam, dedak, dan bekatulnya.
Proses penggilingan membuat tepung dan beras menjadi tahan lama saat disimpan. Meski begitu, hal ini justru membuang sebagian zat gizi yang berguna untuk tubuh.