KARAWANG- Kepala SMPN 5 Karawang Barat (Likar), Endang Basri, M.Pd akan menjalani masa purna tugas atau pensiun per 1 Oktober 2023. Pria kelahiran Karawang, 15 September 1963 ini pamitan di hadapan seluruh siswa dan guru dalam kegiatan upacara bendera, Senin (25/9).
“Alhamdulillah, saya bersyukur di akhir masa jabatan masih sehat walafiat sehingga bisa berkumpul dengan keluarga besar SMPN 5 Karawang Barat. Ada beberapa hari lagi jelang pensiun, dan kegiatan upacara bendera ini adalah momen bagus untuk berkumpul,” ujar Endang, kepada KBE, Senin (25/9).
Endang memiliki karir yang cemerlang di dunia pendidikan. Suami dari Uwen Rohayati dan ayah dari tiga anak ini mengawali karirnya sebagai guru pada tahun 1986. Kemudian, karirnya seanbagai kepala sekolah diawali saat menjadi Kepala SMPN 1 Tegalwaru pada 2013.
Baca Juga:Anugerah Pajak Daerah dan BKPSDM Award 2023, Warga Kaget Tiba-tiba Ditelepon Wabup Diberi HadiahiPhone 15 Pakai USB Type-C, Kaya Android, Pinjem Charger iPhone Jadi Kuno
Selanjutnya, lulusan Universitas Islam Siliwangi dan Universitas Pakuan Bogor ini memimpin beberapa sekolah yakni SMPN 2 Pangkalan, SMPN 1 Pangkalan, SMPN 1 Rawamerta hingga akhirnya berlabuh di SMPN 5 Karawang Barat pada 2019.
“Rotasi dan mutasi dalam institusi atau organisasi adalah hal yang biasa. Saya berharap SMPN 5 Karawang Barat sepeninggal saya bisa lebih maju dan berprestasi. Untuk seluruh guru terima kasih atas kerja sama dan kebersamaannya selama ini, tetap semangat untuk mendidik dan melahirkan generasi bangsa yang berkualitas,” kata Endang.
Selain kepala sekolah, SMPN 5 Karawang Barat juga akan ditinggalkan dua guru yang pensiun yaitu Dra Rita Kania dan Drs Suhardi. (ayi)