Jadi, hindari untuk menumpuk pakaian satu sama lainnya, ya.
Gunakan Jemuran Model Stand
Untuk mengeringkan pakaian di musim hujan, sepertinya butuh stand pengering atau gantungan pakaian yang berdiri.
Moms hanya perlu menggantungkan pakaian di atasnya agar kering. Biarkan dan tunggu hingga angin sepoi-sepoi yang mengeringkannya.
Jangan gunakan pengering listrik ya, Moms. Hal ini karena akan menghabiskan biaya yang sangat besar jika perlu mengeringkan baju dalam jumlah banyak.
Mengontrol Kelembapan di Dalam Ruangan
Baca Juga:Mandi Pakai Sabun scrab Tiap Hari Bisa Bikin Kulit Terkena Kanker KO Bisa? 5 Rekomendasi Sabun Scrab Yang Aman Digunakan Scarlett Whitening Brightening Shower ScrubTangan Panas dan Kering Ketika Cuci, Ganti Deterjen Kamu Dengan So Soft, Harga Yang Murah Kualitas Tak Murahan, Cek Keunggulan dan Reviewnya
Tingkat kelembapan di rumah harus benar-benar rendah untuk mengeringkan baju dengan cepat.
Untuk ini, kamu dapat menggunakan garam atau kantong pembersih udara yang menyerap kelembapan dari ruangan.
Kantong pembersih atau garam akan menyerap kelembapan di dalam ruangan dan mengurangi pembentukan jamur, lho.
Bahkan ini menjaga udara di dalam ruangan tetap segar dan sehat, di musim hujan sekalipun.
Kamu pun bisa mengeringkan baju di dalam rumah, jika sinar matahari sulit didapatkan karena cuaca tak menentu.
Manfaatkan Angin Sepoi-Sepoi
Ketika pagi hingga siang hari, kamu bisa membuka jendela untuk membiarkan angin masuk ke dalam rumah.
Manfaatkan angin sepoi-sepoi untuk mempercepat waktu pengeringan pakaian.
Cara ini pun akan memaksimalkan jumlah sinar matahari yang diterima pakaian. Sekaligus, memungkinkan aliran udara paling banyak sehingga lebih mudah kering.
Letakkan dekat jendela
Saat musim penghujan tiba, sinar matahari akan lebih sulit didapatkan.
Baca Juga:Cara Gampang Membuat Baso Di Rumah Dengan 3 Bahan Aja, Patut Di Coba Enak dan KenyalBaju Putih Ada Noda Kuning? Cara Menghilangkannya Dengan Vanish Ampuh Hanya Sekali Rendam
Oleh karena itu, mau tidak mau kamu harus mengeringkan pakaian dengan menjemurnya di dalam rumah.
Salah satu cara yang bisa kamu coba agar pakaian cepat kering, yakni menjemurnya di dekat jendela.
Sebab, jendela merupakan tempat yang paling cerah dalam mendapatkan sinar matahari langsung.
Jemur dengan bantuan kipas angin
Kamu tidak memiliki tempat yang pas untuk menjemur pakaian di dekat sumber udara? Mungkin bisa memanfaatkan kipas angin sebagai gantinya.
Angin yang dihasilkan kipas bisa membantu pakaian lebih cepat kering. Namun, gunakan cara ini hanya untuk pakaian yang setengah kering.
Jangan gunakan kipas angin secara langsung pada pakaian basah yang baru dicuci, ya. Hal ini karena akan membuat pemakaian listrik menjadi boros.