Penting Bagi Anak Untuk Memenuhi Kebutuhan Nutrisi Dalam Sehari Dalam Makanan Untuk Kecerdasan Otak Anak: Berikut Jenis-jenis Nutrisi Yang Dibutuhkan Anak

Penting Bagi Anak Untuk Memenuhi Kebutuhan Nutrisi Dalam Sehari Dalam Makanan Untuk Kecerdasan Otak Anak: Berikut Jenis-jenis Nutrisi Yang Dibutuhkan Anak
0 Komentar

Kolin juga dapat membantu produksi DNA serta meningkatkan kecepatan aliran impuls saraf pada otak sehingga mampu memaksimalkan kemampuan anak dalam berpikir. Selain itu, kolin dapat mengaktifkan senyawa asetilkolin yang berfungsi untuk membantu komunikasi antara saraf dan otot.

Seng

Seng adalah nutrisi yang juga dibutuhkan untuk mengoptimalkan fungsi otak sehingga mineral ini tidak boleh dilewatkan guna meningkatkan kecerdasan otak anak. Adapun jenis makanan yang mengandung seng tinggi di antaranya adalah tiram, kacang-kacangan, ikan, susu, serta daging tanpa lemak.

Vitamin B6

Vitamin B6 atau piridoksin adalah salah satu kelompok vitamin B kompleks yang berfungsi untuk menjaga kesehatan sistem saraf, meningkatkan daya tahan tubuh, hingga menunjang perkembangan otak anak. Vitamin B6 juga dapat membantu produksi hemoglobin, yaitu protein pada sel darah merah yang berfungsi membawa nutrisi dan oksigen ke seluruh bagian tubuh, termasuk otak.

Baca Juga:Perkembangan dan Pertumbuhan Anak Penting untuk Memberikan Makanan yang Bernutrisi Tinggi Untuk Mendukung Kecerdasan Otak AnakKesalahan Mengkonsumsi Teh Menjadi Tidak Sehat Untuk Tubuh Kita, terdapat Efek Samping Yang berbahaya

Perlu diketahui bahwa vitamin B6 adalah jenis makronutrien yang tidak dapat diproduksi oleh tubuh secara alami. Maka dari itu, untuk memenuhi kebutuhan vitamin B6, orang tua dapat memberikan makanan sehat yang mengandung vitamin B6 pada si kecil, seperti telur, pisang, susu, dan sereal.

Asam Folat

Asam folat juga menjadi salah satu jenis nutrisi untuk otak anak yang perlu dipenuhi. Asam folat atau vitamin B9 ini tidak bisa diproduksi secara alami oleh tubuh.

Utamanya, asam folat dibutuhkan untuk menguatkan sistem saraf si kecil selama masih dalam masa pertumbuhan. Sama halnya dengan vitamin B12, asam folat juga dapat menunjang proses pembentukan sel darah merah sehingga dapat membantu mencegah anemia pada anak.

Protein

Protein merupakan jenis nutrisi yang memiliki peran penting dalam proses tumbuh kembang anak, termasuk dalam mengoptimalkan kemampuan fungsi kognitif. Maka dari itu, orang tua dianjurkan untuk menyediakan sumber protein pada setiap menu makan si kecil, seperti daging tanpa lemak, makanan laut, telur, kacang-kacangan, dan susu serta produk olahannya.

Zat Besi

Dalam memenuhi kebutuhan nutrisi untuk otak anak, zat besi menjadi salah satu jenis mineral yang perlu diperhatikan. Pasalnya, zat besi dibutuhkan untuk menunjang produksi sel darah merah yang akan mengangkut nutrisi dan oksigen ke seluruh sel-sel, organ, dan jaringan tubuh, tidak terkecuali otak.

0 Komentar