Saat itu Angelababy dan aktor Huang Xiaoming sama-sama mengumumkan perceraiannya di akun media sosial Weibo. Tak lama setelah itu, agensi keduanya juga merilis pernyataan resmi.
Alasan perceraian Angelababy dan Huang Xiaoming tidak disebutkan oleh agensi. Namun, kini publik mengenang bagaimana keduanya menggelar acara pernikahan besar-besaran yang memakan Rp 417 miliar.
Asal Usul Nama Angelababy
Angelababy lahir pada 28 Februari 1989 dengan nama Yang Ying. Ayahnya orang Hong Kong, sementara ibunya berasal dari Shanghai. Dia memiliki paras rupawan karena sang ayah memiliki darah Jerman.
Baca Juga:Suhu Politik Pilpres Makin Panas, Wabup Aep Imbau Warga Tak Saling Ejek Meski Beda Pilihan Capres-cawapresUdara Makin Panas dan Tercemar, POLYTRON Bagikan Ribuan Masker dan Air Purifier
Ketertarikan Angelababy pada dunia fashion didorong oleh bisnis yang dijalankan ayahnya di Shanghai. Dia pindah ke Hong Kong saat berusia 13 tahun dan menandatangani kontrak eksklusif dengan agensi modelling setahun berikutnya.
Wanita kelahiran Shanghai itu dikenal dengan nama Inggris-nya Angela. Namun, dia dipanggil dengan nama Baby selama bertahun-tahun di SD dan SMP. Angelababy akhirnya menggabungkan dua nama itu yang menjadi nama panggungnya sekarang.
Debut Angelababy Sebagai Aktris
Angelababy mulai menjajal dunia akting sebagai pemeran pendukung film Trivial Matters pada 2007. Dia muncul selama lima menit sebagai cameo, kemudian mendapat tawaran dalam beberapa film lainnya.
Aktris cantik itu semakin banyak dikenal saat membintangi First Time, remake dari film Korea berjudul ‘…ing’. Di tahun yang sama, pada 2012, Angelababy berhasil membawa pulang piala penghargaan ‘Most Anticipated Actress’ dari Chinese Film Media Awards.
Popularitas Running Man versi Cina
Nama Angelababy meroket setelah menjadi member tetap Keep Running, Running Man versi Cina. Sebab variety show tersebut sukses besar dan menarik perhatian publik.
Dia kemudian menjadi lawan main Michael Chen, sesama member Keep Running Man, dalam film romantis Love on the Cloud. Pada 2014, Angelababy juga mendapat predikat
‘Weibo Goddess’ dan ‘Weibo Queen’ dari akun media sosial yang digunakan di Cina.