KBEONLINE.ID- Warteg adalah salah satu warung makan yang paling populer dan memiliki banyak peminat di tanah air, Menu-menunya yang khas dan harganya yang ramah di kantong tentu menjadi daya tarik warteg itu sendiri.
Nama warung tegal (warteg) Kharisma Bahari cukup populer di sejumlah wilayah karena menawarkan beragam menu masakan dengan harga terjangkau, termasuk di Kota Solo.
Menu Warteg
Menu-menu di Warteg Kharisma Bahari Sukoharo terlihat dari etalase kaca.
Menunya mulai dari tempe orek, aneka sayur, kerang, telur, dan lain-lain.
Baca Juga:Minuman Sejuta Umat “Teh” Ternyata Penemuan Membuat Teh Tak Sengaja Lho, Simak SejarahnyaGak sakit Cabut Uban Dengan Cara Hanya Pakai Minyak Kayu Putih Cap Lang Hilang Sampai Akar
Pembeli bisa langsung mengambil makanan dan lauk tersebut atau istilahnya jipuk dhewe (pukwe).
Harga Warteg
Harga satu porsi nasi sayur di Warteg Kharisma Bahari Solo sekitarnya Rp8.000, belum ditambah menu lain.
Sementara, harga lauk di Warteg Kharisma Bahari Solo sekitarnya mulai Rp3.000, tergantung makanan atau menu yang diambil.
Bahkan di awal penjualan, Warteg Kharisma Bahari Solo menawarkan menu yang beragam dengan tawaran minum es teh gratis.
Sejarah Warteg Bahari
Warteg Bahari adalah satu dari sekian banyak warteg yang terdapat di daerah Jabodetabek.
Warteg adalah singkatan dari warung tegal, yakni rumah makan yang menawarkan berbagai menu makanan khas nusantara.
Warteg menjadi salah satu warung makan yang paling banyak peminatnya, bahkan dari berbagai kalangan sekaligus.
Baca Juga:Jangan Langsung Buang! Silica Gel yang Biasa Ada di Kotak Sepatu Ternyata Bisa Bikin Kamar Mandi Jadi Seperti Hotel Bintang LimaAkhir Pekan Kunjungi 10 Rumah Makan Yang Ada Di Karawang Nuansa Alam Pepes Jambal Walahar
Hal inilah yang menjadi salah satu alasan mengapa mudah sekali untuk menemukan warung makan yang satu ini di hampir semua pelosok nusantara.
Perjalanan warteg yang satu ini terbilang sudah cukup panjang. Berawal dari tahun 1996 silam, Suyudi yang kini menjadi pemilik warteg Kharisma Bahari dan juga juga warteg Kharisma Group memulai usaha warteg pertamanya dengan mengambil lokasi di daerah Jakarta Selatan.