Pada dasarnya, wajah berbentuk oval dapat memakai hijab dengan style apapun. Dengan sudut-sudut wajah yang terlihat lembut, pemilik wajah oval bisa langsung memakai hijab dengan cara mengikuti bingkai wajah.
Bila kamu memiliki tipe bentuk wajah oval, kamu bisa menata hijab secara natural dengan bagian depan menjulur ke dada atau diikat ke bagian leher untuk memberikan kesan lebih rapi.
Namun, bagi kamu yang memiliki bentuk wajah oval dengan bagian dahi yang terlihat lebih panjang, siasati tampilan dahi dengan inner hijab atau ciput untuk memberikan efek proporsi pemakaian hijab yang lebih pas.
Tips memakai hijab untuk wajah kotak
Baca Juga:Ketahuilah 10 Karakter Sifat Orang Menderita Karena Banyak Masalah10 Aplikasi Travel Gratis Pemesanan Hotel, Tiket Wisata, serta Transportasi Termurah Banyak Promo Menanti 2024
Wajah berbentuk kotak mempunyai ciri khas berupa kedua sisi wajah atau pipi yang lurus dengan garis rahang dengan lekukan yang sangat minim pada bagian dagu.
Panjang dan lebar wajah pun hampir sama sehingga menimbulkan ilusi kotak. Bila kamu memiliki wajah berbentuk kotak, hindari penggunaan jilbab yang meruncing atau lancip pada bagian dahi.
Sebaliknya, gunakan hijab dengan model bulat pada bagian dahi memanjang hinga ke bagian bawah untuk memperlembut tampilan garis rahang yang tegas.
Tips memakai hijab untuk wajah persegi panjang
Bentuk wajah ini sebenarnya tak jauh berbeda dengan bentuk kotak, yaitu memiliki garis rahang yang tegas lurus dari dahi, namun lebih panjang.
Selain dengan memasang bentuk hijab yang membulat pada bagian dahi, pemilik wajah persegi panjang juga dapat menggunakan inner atau ciput untuk mempersempit bentuk dahi dan membuat proporsi setiap bagian wajah lebih seimbang.
Tips memakai hijab untuk wajah diamond atau wajik
Sebenarnya, bentuk wajah diamond atau wajik tak terlalu jauh berbeda dengan bentuk hati. Namun, selain bentuk dagu yang terlihat lancip, pemilik wajah diamond juga memiliki struktur tulang pipi yang cenderung lebih tinggi dan garis rambut yang lebih sempit.
Untuk menyempurnakan tampilan hijab, pemilik wajah berbentuk diamond sebaiknya tidak menggunakan inner atau ciput terlalu depan guna menghindari tampilan yang kurang seimbang dengan tulang pipi yang tegas.