3. Tell Me That You Love Me
Tokoh utama drama Korea ini, Cha Jin Woo (Jung Woo Sung), menderita gangguan pendengaran dan sulit berkomunikasi. Ia lebih suka mengkomunikasikan emosinya melalui foto daripada menyuarakannya dengan lantang.
Secara kebetulan, Cha Jin Woo bertemu dengan Jung Mo Eun (Shin Hyun Been), seorang aktor yang menjanjikan yang menggunakan kata-kata untuk mengkomunikasikan emosinya. Keduanya menjalin hubungan romantis.
Tell Me That You Love Me, yang menandai kembalinya akting Jung Woo Sung setelah hiatus selama 10 tahun, akan dirilis pada 27 November 2023.
Baca Juga:Inilah Alasan Mengapa Bendera Negara-negara Timur Tengah Terlihat MiripSelain Manfaat, Ada Beberapa Bahaya dan Resiko Menonton Konten di YouTube Kids Bagi Si Kecil: Parents Wajib Simak!
4. Vigilante
Fans Nam Joo Hyuk mari merapat! Akting dan pesona sang aktor Nam Joo Hyuk bisa kamu lihat dalam drama Korea terbarunya, Vigilante, yang tayang perdana di Disney+ Hotstar pada 8 November 2023.
Dalam Vigilante, Nam Joo Hyuk berperan sebagai Kim Ji Yong, seorang siswa polisi teladan yang menegakkan hukum sepanjang hari. Pada malam hari, ia berubah menjadi sosok main hakim sendiri yang dikenal sebagai “Vigilante”, mengambil tindakan terhadap penjahat yang tidak tunduk pada hukum.
5. A Bloody Lucky Day
Menurut Asian Wiki, drama ini menceritakan Oh Taek (Lee Sung Min), seorang supir taksi, bermimpi suatu hari didatangi segerombolan babi. Mimpi tersebut sering dianggap membawa keberuntungan.
Suatu hari Oh Taek menerima seorang penumpang saat sedang bekerja bernama Geum Hyeok Soo (Yoo Yeon Seok), yang meminta diantar ke pelabuhan Mokpo. Ia bahkan memberikan penawaran sebesar satu juta won kepada Oh Taek, yang langsung diterimanya. Tanpa sepengetahuannya, Geum Hyeok Soo berniat untuk bersembunyi di kapal tersebut setelah membunuh seseorang. Kamu bisa nonton drama ini mulai tanggal 20 November.