KBEONLINE.ID- Target Partisipasi Pemilih Karawang di Atas Target Nasional. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Karawang, Jawa Barat menargetkan partisipasi pemilih pada Pemilu 2024 sebesar 85 persen. Angka tersebut sedikit melampaui target partisipasi KPU RI yang ditetapkan 83 persen.
Hal itu ditegaskan Ketua KPU Karawang, Mari Fitriana kepada tvberita.co.id setelah membuka gelaran Kirab Pemilu 2024 di Karawang, Selasa, 7 November 2023.
“Kalau di Karawang kita targetkan partisipasi pemilih di Pemilu 2024 mudah-mudahan di atas 85 persen,” katanya.
Baca Juga:Semangat Pak Plt Bupati Aep…! Satu Kecamatan Sudah Bebas StuntingMisteri Hilangnya Nama Kader Gerindra Masa Depan di DCT, Ramai Tudingan Nepotisme, Begini Penjelasan Gerindra Karawang
Angka tersebut, ungkap Mari, melebihi target partisipasi masyarakat secara nasional sebesar 83 persen.
Pihaknya mencatat, Daftar Pemilih Tetap (DPT) dalam Pemilu 2024 di Karawang sebesar 1.779.207 jiwa yang tersebar di 309 desa dan 30 kecamatan.
Untuk mencapai target itu, pihaknya mengaku sudah jauh-jauh hari menjalin kerjasama dengan berbagai stakeholder, termasuk seluruh organisasi masyarakat dari berbagai unsur.
Melalui kerjasama ini, diharapkan paling tidak sosialisasi Pemilu 2024 berjalan secara masif, serta perhelatan pesta demokrasi 5 tahunan ini berjalan sukses tanpa ekses. “Kami harap seluruh warga Karawang bisa ikut berpartisipasi dalam Pemilu 2024,” harapnya.
Sebagai informasi, Kirab Pemilu 2024 baru tiba di Karawang. Agenda nasional sosialisasi pemilu ini akan digelar di Karawang selama sepekan ke depan.
Rangkaian kirab dimulai dengan parade pemilu yang melibatkan belasan parpol peserta pemilu. Kemudian ada agenda KPU Goes to Campoes, lalu Suara Sunyi, Refleksi Pejuang Demokrasi, ada juga Parade Musik Jalanan, serta Pemilu Fair dan Senam Pemilu.
Kemudian di tanggal 13 November, estafet Kirab Pemilu akan berlanjut ke tuan rumah berikutnya, yaitu Kabupaten Bekasi. (rie)