KBEONLINE.ID- Karawang Tambah 2 SMK Negeri Baru, Dinagun di Cilamaya Kulon dan Pangkalan.
Di momen Hari Pahlawan 10 November 2023, yang mengangkat tema “Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa Dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan”, Pemkab Karawang akan membangun dua sekolah kejuruan setingkat SLTA, atau SMK.
Dua sekolah itu akan dibangun di dua kecamatan, yang saat ini masih minim keberadaan sekolah lanjutan tingkat atas negeri. Pembangunanya akan digeber pada 2024.
Baca Juga:Polisi Temukan Kamar Ritual di Rumah Dukun Pengganda Uang Terduga Pembunuh Pegawai RSUD KarawangPolisi Mendadak Jaga Kantor DPC PDIP, Maksudnya Apa Nih?
Rencana pembangunan dua SMK itu disampaikan Plt Bupati Karawang, H. Aep Syaepuloh, kepada wartawan usai upacara Hari Pahlawan, Jumat 10 November 2023.
“Ini merupakan salah satu upaya kita (Pemkab Karawang) dalam memerangi kebodohan, dan meningkatkan kualitas pendidikan masyarakatnya. Kami berencana akan membangun dua SMK di dua kecamatan,” ujar Aep Syaepuloh.
Dua kecamatan itu, kata dia, yakni Pangkalan dan. Cilamaya Kulon. Untuk pembangunan dua SMK itu, tambah Aep, Pemkab Karawang sudah menyiapkan lahan masing-masing 1,2 hektar.
“Lahannya sudah kita siapkan. Tinggal pelaksanaan pembangunannya. Kami berencana pembangunan dilakukan pada 2024, angarannya dari APBD 2024,” ucap Aep Syaepuloh.
Tahun 2024, papar Aep, Pemkab Karawang akan memfokuskan anggaran untuk pendidikan dan pembangunan.
“Karena selama dua tahun ke belakang kita dihadapkan dengan pandemi Covid 19, jadi banyak anggaran yang seharusnya untuk pembangunan dialihkan ke penanganan Covid. Nah di tahun 2024 kita genjot anggaran untuk pembangunan,” kata Aep.
Pembangunan dua SMK itu, kata Aep, juga sebagai bentuk kepedulian pemerintah daerah terhadap masyarakatnya, dalam hal ini generasi muda.
Baca Juga:Warga Bekasi Terpapar Cacar Monyet, Warga Diminta WaspadaPeringatan Hari Tata Ruang Nasional 2023, Jadikan Momen untuk Memperbaiki Tata Ruang Karawang
“Ini juga (pembangunan dua SMK) bisa menjawab apa yang menjadi kebutuhan masyarakat dalam pelayanan pendidikan,” kata Aep.
Sebelumnya, dalam upacara Hari Pahlawan, Plt Bupati Karawang, H. Aep Syaepuloh yang menjadi pembina upacara, membacakan pidato Menteri Sosial (Mensos) RI.
Dalam pidato yang dibacakan Plt Bupati Karawang itu, Mensos RI berpesan terkait tema yang diangkat dalam peringatan Hari Pahlawan 2023 ini, yakni, “Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa Dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan”.