KBEONLINE.ID- Inilah 5 kue Ini yang paling dicari wisatawan di Karawang. Jika kamu berkunjung ke Karawang jangan lupa untuk mampir ketempat oleh-oleh untuk berburu kuliner kue yang populer di Karawang, Berikut 5 kue yang paling di cari wisatawan jika berkunjung.
Setelah puas menjelajah berbagai tempat wisata di Karawang, tidak ada salahnya Anda mampir ke toko oleh-oleh khas yang ada. Sebab di tempat ini Anda bisa menemukan banyak barang menarik untuk jadi buah tangan.
Mulai dari makanan, camilan, hingga roti kekinian semua ada dan dijual dengan harga murah.
Baca Juga:Saat Liburan Yuk Berburu Gorengan Khas Karawang: Renyah, Manisnya Gandasturi Kacang Hijau yang TerlupakanMakanan Khas Karawang yang Unik: Kerupuk Bontot Super Kenyal dan Gurih, Masih Banyak Ditemukan di Rengasdengklok
Bagi para pemudik yang tengah beristirahat di rest area KM 57 Jakarta-Cikampek (Japek). Jangan lupa, mampir sejenak ke Toserba (Toko Serba Ada) 57 yang menyediakan banyak oleh-oleh khas Karawang.
Berikut ini 5 Kue rekomendasi oleh-oleh khas Karawang terkenal yang wajib Anda beli.
Ali Agrem
Ali agrem juga merupakan oleh oleh di Karawang yang populer dan menarik untuk kamu coba. Ali agrem merupakan jajanan sejenis kue yang memiliki tampilan seperti donat. Bahan utama pembuatan ali agrem adalah tepung beras yang kemudian dicampur dengan gula merah.
Dulunya, ali agrem menjadi salah satu jajanan yang wajib ada dalam acara adat seperti khitanan, pernikahan, serta hari raya Idul Fitri.
Seiring berjalannya waktu, ali agrem menjadi salah satu jajanan yang lebih mudah dijumpai di toko oleh oleh pasar tradisional maupun toko kue. Salah satu oleh-oleh paling legendaris di Karawang ini tentu sayang untuk kamu lewatkan.
Rengginang Ketan
Oleh-oleh khas Karawang berikutnya yang populer dan mudah kamu jumpai adalah rengginang ketan. Berapa dari kamu tentu sudah tidak asing dengan sebutan jajanan rengginang, bukan? Rengginang merupakan jenis kerupuk yang dibuat dengan bahan utama beras ketan.
Di Karawang, rengginang banyak diproduksi rumahan sehingga menghasilkan cita rasa yang lebih gurih. Beberapa rengginang Karawang juga dibuat menggunakan bahan utama ketan merah sehingga terbilang cukup unik.