“Saya tetap menggunakan kayu bakar ini dari dulu. Saya menggunakan kayu petai cina atau kayu pohon lamtoro. Dalam satu tahun bisa sampai tiga puluh truk yang mengantar kayu yang sudah dibayar,” ujarnya.
3. Punya Julukan Sorabi Kuntilanak
Sorabi kuntilanak menjadi julukan untuk Raja Sorabi Hijau milik M Kasim. Almarhum Dorce yang pernah berkunjung ke warung ini disebut-sebut sebagai sumber dari julukan tersebut.
“Waktu itu Dorce ke sini, mungkin karena di depan warung kami ada TPU, jadilah sorabi kuntilanak,” ujar Kasim.
Baca Juga:Kenali Tanda-Tanda Kamu Seorang Pluviophile, Salah Satunya Menikmati Ketenangan Saat Hujan!Aktivitas Kreatif untuk Membuat Anak Menjadi Lebih Cerdas dan Terampil: Parents Wajib Simak!
Julukan tersebut, meski terdengar menyeramkan, justru membuat kios sorabinya semakin ramai dikunjungi. Sorabinya kini dikenal dengan sebutan sorabi kuntilanak.
5. Omset sehari kurang lebih setara dengan harga satu sepeda motor
Didirikan sejak tahun 1995, Raja Sorabi Hijau kini terkenal dan diakui sebagai oleh-oleh khas Karawang. Ada banyak orang yang lebih suka mencoba makanan ringan ini.