KBEONLINE.ID- Bagi sebagian besar orang, kencan pertama dapat menjadi momen yang cukup menegangkan. Tidak tanpa alasan, karena kesan pertama pada kencan akan membentuk dasar dari hubungan selanjutnya.
Oleh karena itu, penting untuk tampil maksimal agar memberikan kesan yang baik. Namun, hanya penampilan yang baik tidak cukup. Untuk memastikan kesuksesan kencan pertama dengan calon pasangan idaman, hindari beberapa hal berikut yang dapat merusak sesi pendekatanmu:
1. Keterlambatan pada Kencan Pertama
Meskipun beberapa orang cenderung santai terhadap waktu, penting untuk menghindari keterlambatan pada kencan pertama. Kedatangan tepat waktu menunjukkan penghargaan terhadap waktu pasangan dan dapat meningkatkan kesan positif.
Baca Juga:7 Cara Membuat Mantan Menyesal Telah Selingkuh Darimu5 Hal ini Membuktikan Jika Dirimu Sedang Ditaksir Seseorang
2. Pemilihan Outfit yang Berlebihan
Menampilkan diri secara maksimal tidak berarti memakai outfit dan riasan yang berlebihan, terutama jika tidak sesuai dengan tempat kencan. Pilih pakaian yang menarik namun tetap nyaman dan sesuai dengan suasana tempat kencan. Bersih, rapi dan wangi adalah kuci tampil percaya diri di kencan pertama mu.