Kalau sedang ingin berhemat tapi masih ngidam makan sambel penyet pedas. Bisa pesan paket hemat di Dapur Mayang, dengan harga Rp 21.000 isinya ada telor penyet, nasi putih, lalapan dan sambal yang enak.
Ayam Penyet Jeletot Bonsar
Terkenal dengan kenikmatan sambalnya, Ayam Penyet Jeletot Bonsar (Asli) ini bahkan pernah mendapatkan penghargaan dari presiden dan aplikasi makanan online. Di aplikasi GoFood, ayam penyet ini mendapatkan rating 4,7 dengan penjualan yang sudah lebih dari 13 ribu potong.
Bukan hanya sambalnya, tambahan bumbu serundeng di sini juga diakui begitu nikmat. Rasanya gurih dan cocok dikombinasikan dengan ayam penyet yang masih hangat. Di sini juga ayam penyet disajikan dengan serundeng kelapa yang menambah rasa gurih ayam dan sambal. Kisaran harganya sekitar Rp 25.000 sudah menggunakan nasi.
Baca Juga:Rumah Makan Ratu Penyet Kuliner Karawang yang Viral, Sambalnya Juara dan Bikin Nagih: Selalu Ramai Dikunjungi, Patut Kamu Coba!Pencinta Seafood Merapat….! Cobain 6 Rekomendasi Tempat Makan Seafood Enak di Karawang
Ayam penyet yang dijual di Jalan Duku, Gandaria, Jakarta Selatan ini juga seringkali memberikan nasi putih tambahan secara gratis untuk pelanggannya.
Warung Ayam Penyet Cabe Ijo Aa Sipit
Belakangan banyak ayam penyet yang menggunakan cabai rawit hijau untuk sambalnya. Salah satu warung ayam penyet cabe ijo ini bahkan viral di media sosial. Namanya Ayam Penyet Cabe Ijo Aa Sipit yang lokasinya di kawasan kuliner kaki lima antara Grand Indonesia dan Plaza Indonesia. Warung ayam penyet ini tepat berada di tengah jalan putaran mobil.
Walaupun baru buka, tapi warung Ayam Penyet Cabe Ijo Aa Sipit langsung diserbu para pelanggannya. Harus menunggu lama sampai ayam penyet siap disajikan, mereka rela mengantre. Semejak viral tak hanya jumlah ayamnya saja yang mengalami lonjakan permintaan, tapi juga cabai rawit hijau untuk sambal ayam penyet. Bahkan dalam sehari warungnya bisa menghabiskan 50 kilogram cabai rawit hijau.
Hanya ada satu menu yang ditawarkan oleh Ayam Penyet Aa Sipit yaitu ayam penyet cabe ijo. Ada juga lauk pelengkap lainnya seperti tahu dan tempe goreng, sate usus, ati ampela, ceker ayam, dan kepala ayam. Harganya dari Rp 14.000 – Rp 18.000 saja. Untuk kepedasannya jangan diragukan, dijamin bikin bibir dower.