Jika Kamu Ingin Sedot Lemak Perlu Diketahui! Kriteria Orang Yang Cocok Menjalani Sedot Lemak

Jika Kamu Ingin Sedot LemakJika Kamu Ingin Sedot Lemak
Jika Kamu Ingin Sedot Lemak
0 Komentar

KBEONLINE.ID-Jika Kamu Ingin Sedot Lemak, simak ulasannya. Sebelum menjalani prosedur sedot lemak, ada beberapa kriteria yang harus Anda penuhi agar bisa memperoleh hasil yang maksimal, Berikut ini adalah beberapa kriteria orang yang cocok menjalani sedot lemak.

Sedot lemak merupakan prosedur pembedahan yang menggunakan teknik hisap. Tujuan prosedur medis ini yaitu menghilangkan lemak dari area tubuh tertentu, seperti perut, pinggul, paha, bokong, lengan, atau leher.

Tindakan ini juga dapat membentuk (kontur) area tersebut. Dalam dunia medis, nama lain untuk tindakan ini adalah lipoplasti.

Baca Juga:Ada Tiga Jenis Sedot Lemak Tergantung Tujuan Perawatan Yang Kamu Inginkan, Perlu Diketahui!Biodata Nanie Darham Perjalanan Karier Artis Yang Pernah Membintangi Film Air Terjun Pengantin: Tutup Usia

Prosedur ini biasanya tidak dianggap sebagai metode penurunan berat badan maupun alternatif penurunan berat badan.

Jika kamu memiliki berat badan berlebih, metode diet dan olahraga atau prosedur bariatrik lebih efektif dibandingkan dengan sedot lemak.

Sebelum Sedot Lemak

Sebelum prosedur, kamu akan bertemu dengan dokter spesialis bedah. Selama pertemuan itu, dokter akan mendiskusikan tentang:

Jenis kulitmu.

Pilihan tindakan lipoplasti yang terbaik untukmu.

Efektivitas dan keamanan prosedur.

Harapan realistis dari prosedur.

Mengenai riwayat kesehatan yang kamu miliki. Misalnya, penyakit diabetes, tekanan darah tinggi, gangguan aliran darah, hingga penyakit imun tubuh.

Obat-obatan yang sedang kamu konsumsi. Baik obat medis maupun obat-obatan herbal.

Informasi mengenai kebiasaan, seperti merokok dan kebiasaan mengonsumsi alkohol.

Setelah itu, dokter akan melakukan beberapa pemeriksaan kesehatan guna menunjang tindakan yang akan dilakukan, salah satunya tes laboratorium.

Kriteria Kandidat yang Cocok untuk Menjalani Sedot Lemak

Berat badan ideal atau berat badan berlebih, tetapi belum tergolong obesitas

Kondisi fisik dan mental yang sehat

Lemak sulit dihilangkan, meski sudah menjalani diet dan olahraga

Kulit yang kencang dan elastis

Tidak merokok

0 Komentar