KBEONLINE. ID– Mantan Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika atau Ambu Anne terjerat temuan BPK soal pengucuran Rp 10.222.054.391 untuk Pembangunan Gedung Instansi Vertikal Tahun 2022.
Diketahui kebijakan Pemkab Purwakarta mengucurkan dana Rp 10.222.054.391 untuk pembangunan gedung instansi vertikal pada tahun 2022 jadi temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Jawa Barat.
Sebelumnya dana itu dikucurkan pada masa pemerintahan Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika.
Baca Juga:Waw…. ! Gelar Juara Asia Diperebutkan Dua Pebalap Astra HondaPendidikan Kabupaten Bekasi Mengkhawatirkan, Sejumlah Jabatan Kosong, Dana BOS Terancam Tidak Dapat Digunakan
Ambu Anne getol membangun infrastruktur gedung yang seharusnya menjadi kewenangan pemerintah pusat.
Pada sisi lain, dia melupakan janjinya untuk melunasi Dana Bagi Hasil Pajak (DBH-P) yang mencapai puluhan miliar.
Pada tahun 2022, Pemkab Purwakarta melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUT) mengalokasikan anggaran 11 unit bangunan untuk instansi vertikal.
Baca Juga: Ambu Anne Dikelilingi Pencak Silat
1. Rehabilitasi Kantor Kejaksaan
Anggaran : Rp 6.001.980.795
Realisasi : Rp 5.915.016.000
2. Rehabilitasi Kantor Dinas Kejaksaan
Anggaran : Rp 201.120.948
Realisasi : Rp 194.216.000
Kehidupan Wanita di Penjara Tanpa Kehadiran Pria
3. Lanjutan Pembangunan Mako Polres Tahap IV
Anggaran : Rp 2.236.159.138
Realisasi : Rp 2.149.675.000
4. Rehabilitasi Pagar Mako Brimob
Anggaran : Rp 201.120.948
Realisasi : Rp 195.649.000
5. Rehabilitasi Rumah Dinas Jabatan Polres
Anggaran : Rp 31.125.861
Realisasi : Rp 31.100.000
6. Rehabilitasi Pagar Rumah Dinas Polres
Anggaran : Rp 100.560.474
Realisasi : Rp 100.149.000
7. Emplasement Lingkungan Asrama Resimen Armed 1
Anggaran : Rp 201.120.948
Realisasi : Rp 196.100.000
8. Rehabilitasi Gedung Emplasement Kodim
Anggaran : Rp 196.332.354
Realisasi : Rp 194.255.000
9. Karya Bhakti Penataan Areal Kuliner Sate Maranggi Plered
Anggaran : Rp 694.346.130
Realisasi : Rp 651.205.000
10. Emplasement Kantor Departemen Agama