Tidur seringkali dianggap sebagai suatu aktivitas yang tidak produktif. Namun, perlu kamu tahu bahwa tidur juga memiliki banyak manfaat untuk tubuh lho. Manfaat itu akan kita rasakan jika mengikuti pola waktu tidur yang dibutuhkan lho. Lalu, berapa lama sih waktu tidur yang dibutuhkan oleh setiap orangnya? Yuk simak penjelasannya berikut ini.
Dilansir dari website upk.kemenkes.go.id, ada beberapa penjelasan mengenai waktu tidur yang dibutuhkan oleh setiap jenjang usia sebagai berikut.
1. Usia 0-1 bulan: bayi yang usianya baru 2 bulan membutuhkan waktu tidur 14-18 jam sehari.
Baca Juga:Resep Masak Mie Rebus Paling Lezat, Disantap saat Hujan sangat NikmatMie Jadi Makanan Favorit di Belahan Dunia, Ternyata Ini Alasannya
2. Usia 1-18 bulan: bayi membutuhkan waktu tidur 12-14 jam sehari termasuk tidur siang.
3. Usia 3-6 tahun: kebutuhan tidur yang sehat di usia anak menjelang masuk sekolah ini, mereka membutuhkan waktu untuk istirahat tidur 11-13 jam, termasuk tidur siang.
4. Usia 6-12 tahun: Anak usia sekolah ini memerlukan waktu tidur 10 jam.
5. Usia 12-18 tahun: menjelang remaja sampai remaja kebutuhan tidur yang sehat adalah 8-9 jam.
6. Usia 18-40 tahun: orang dewasa membutuhkan waktu tidur 7-8 jam setiap hari.
Itulah penjelasan mengenai pola jam tidur yang dibutuhkan bagi setiap orang dengan jenjang usia yang berbeda. Dengan demikian, kegiatan tidur kita akan lebih bermanfaat untuk kesehatan tubuh.
Bagaimana nih, apakah waktu tidurmu selama ini sudah cukup? Jangan terus-terusan begadang ya sobat!