Cara Menerapkan Rumus Excel yang Sederhana

Rumus Excel (Foto/Microsoft)
Rumus Excel (Foto/Microsoft)
0 Komentar

SUM

Rumus SUM pada Excel digunakan untuk totalisasi angka pada rentang sel tertentu. Sebagai contoh, apabila Kamu ingin menjumlahkan angka dari sel A2 hingga A10, rumus yang digunakan adalah:

=SUM(A2:A6)

MAX dan MIN

MAX dan MIN merupakan rumus Excel yang berperan dalam mencari nilai tertinggi atau terendah dalam rentetan sel yang berisikan angka.

Contoh penggunaannya adalah saat mencari nilai maksimum dan minimum dari data penjualan selama Januari 2020 hingga Januari 2021. Silakan masukkan data penjualan pada satu sel secara berurutan (misalnya dari sel A2 hingga A13), lalu gunakan rumus berikut:

Terbesar: =MAX(A2:A13)

Terkecil: =MIN(A2:A13)

AVERAGE

Baca Juga:Rumus Excel SUM, IF, COUNT, MIN MAX, TRIM, OR, ANDApa Itu Rumus Excel VLOOKUP HLOOKUP dan Bagaimana Menerapkannya? Yuk Simak!

Fungsi rumus Excel AVERAGE adalah untuk menghitung rata-rata angka dalam sejumlah sel. Misalnya, apabila Kamu ingin menghitung rata-rata nilai mata kuliah dari sel A2 hingga A20, rumus yang diterapkan adalah:

=AVERAGE(A2:A20)

COUNT

Rumus COUNT pada Excel bertujuan untuk menghitung jumlah sel yang mengandung angka. Jika terdapat data di sel A1 hingga M1 yang mencakup angka dan huruf, untuk menghitung jumlah sel yang berisi angka, gunakan rumus berikut:

=COUNT(A1:M1)

COUNTA

Mirip dengan rumus COUNT, COUNTA pada Excel tidak hanya menghitung sel yang mengandung angka, tetapi juga sel yang berisi apapun. Ini memungkinkan Kamu menghitung jumlah sel yang tidak kosong. Sebagai contoh, jika terdapat data angka dan kata di sel A1 hingga P1, termasuk beberapa sel yang kosong, rumus Excel yang dapat digunakan adalah:

=COUNTA(A1:P1)

TRIM

Rumus Excel TRIM berfungsi untuk menghilangkan spasi berlebih pada kalimat dalam satu sel. Rumus ini hanya dapat diterapkan pada satu sel. Sebagai contoh, rumus ini dapat diterapkan seperti berikut:

=TRIM(A3)

IF

Rumus IF pada Excel digunakan untuk menerapkan logika tertentu. Meskipun kompleks, rumus ini umumnya digunakan untuk menganalisis data berdasarkan kondisi benar/salah atau lulus/tidak lulus.

0 Komentar