Keren Raih Penghargaan Lagi, BKPSDM Dinilai Teraktif-Kolaboratif Kembangkan Kompetensi ASN Karawang

BKPSDM
Pemkab Karawang melui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Karawang mendapat penghargaan kota/kabupaten teraktif dan kolaboratif dalam pengembangan kompetensi berbasis corporate university
0 Komentar

“Jadi, kita terus meningkatkan kemampuan kita pada pengembangan SDM yang dapat memberikan dampak bagi visi dan misi organisasi organisasi perangkat daerah,” timpalnya.

Setumpuk Penghargaan Manajemen Kepegawaian

BKPSDM Karawang memang selalu menjadi wajah baik bagi pengelolaan kepegawaian di Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang terbukti baru-baru ini pada akhir tahun 2023 lalu, BKPSDM Karawang berhasil menyabet tiga penghargaan dalam Implementasi NSPK Manajemen ASN Terbaik Tahun 2023 yang digelar BKN Regional lll Jawa Barat. 

Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Sekretaris Utama BKN Imas Sukmariah kepada Kepala BKPSDM Karawang, Asep Aang Rahmatullah. Ada pun penghargaan yang diraih Karawang adalah untuk Kategori Pelayanan Status, Kepegawaian Terbaik, dan Kategori khusus Ketaatan NSPK.

 

Baca Juga:Waspada Penipu Ngaku Asep Aang di WhatsAppHP Diretas, Waspada Penipu Ngaku Asep Aang di WhatsApp

“Alhamdulillah Pemerintah Kabupaten Karawang berhasil meraih penghargaan Implementasi NSPK Manajemen ASN Terbaik Tahun 2023,” ujar Aang.

Menurut Aang, penghargaan ini didapatkan oleh Kabupaten Karawang sebagai instansi pemerintah yang telah mengimplementasikan Manajemen ASN sesuai dengan Norma, Standar, Prosedur, dan Kriteria (NSPK). NSPK ini dinilai sangat penting untuk memberikan kepastian hukum dalam penyelenggaraan urusan pemerintah daerah.

 

“Penghargaan ini atas kerja sama tim yang baik antar Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Karawang dalam penyelenggaraan urusan pemerintah dan pelayanan publik,” terangnya.

 

Aang melanjutkan dengan adanya penghargaan NSPK ini, diharapkan dapat dijadikan momentum untuk terus memperkuat kerjasama tim di lingkungan Pemkab Karawang. Melalui upaya kolaboratif yang terus ditingkatkan, diharapkan penyelenggaraan urusan pemerintah dan pelayanan publik dapat terus berkembang dan memberikan manfaat yang optimal bagi masyarakat Kabupaten Karawang.

 

“Semoga penghargaan ini menjadi motivasi bagi Pemerintah Kabupaten Karawang untuk terus berinovasi dan meningkatkan kinerja dalam manajemen ASN,” pungkasnya.(bbs/mhs)

0 Komentar