PHE ONWJ Berbagi Kasih dan Kebaikan di Bulan Ramadan, Salurkan Seribu Paket Bantuan untuk Masyarakat

PHE ONWJ Berbagi Kasih
PHE ONWJ menjadikan bulan suci Ramadhan sebagai momentum untuk berbagi kasih dan kebaikan kepada sesama. 
0 Komentar

KBEonline.id – Melalui program Safari Ramadhan, PHE ONWJ berbagi kebahagiaan dengan menyalurkan 232 santunan dan 925 paket sembako kepada anak yatim-piatu dan dhuafa di wilayah Karawang, Bekasi, Subang, Indramayu, dan Cirebon. Total bantuan yang dibagi sebesar 1.157 paket bantuan.

 

PHE ONWJ menjadikan bulan suci Ramadhan sebagai momentum untuk berbagi kasih dan kebaikan kepada sesama. 

 

Bantuan yang diberikan berupa uang tunai dan paket yang berisi bahan makanan pokok. Santunan dan paket sembako tersebut diserahkan secara langsung di berbagai lokasi di sekitar wilayah operasi migas PHE ONWJ. 

 

Baca Juga:Pastikan Target Produksi Terpenuhi, Dirjen Pantau Kegiatan di Fasilitas Migas PEP Field TambunKapolri Listyo Sigit Cek Korban Contraflow Maut Japek KM58, Bertemu Keluarga Korban

Beberapa di antaranya seperti masjid dan musala di Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu; Yayasan Kumala di Tanjung Priok, Jakarta Utara; serta sejumlah masjid di Mayangan dan Blanakan, Kabupaten Subang. Selain itu, bantuan juga disalurkan melalui Balai Desa Cemara Kulon, Kabupaten Indramayu, serta ke Sekretariat PWI Karawang dan PWI Indramayu.

 

Head of Communication, Relations & CID PHE ONWJ, R. Ery Ridwan mengungkapkan, kegiatan ini merupakan bentuk komitmen PHE ONWJ dalam meringankan kebutuhan masyarakat di sekitar wilayah operasi, terutama pada momen yang penuh berkah seperti bulan Ramadhan. 

 

 

“Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang membutuhkan, serta menjadi bagian dari upaya bersama dalam memperkuat solidaritas sosial di tengah-tengah masyarakat,” katanya.

 

 

 

 

 

 

0 Komentar