Sejak hari pertama kerja pasca libur lebaran, lanjut Soni, seluruh pegawai Disnaker Karawang tidak melakukan work from home (WFH) meskipun diperbolehkan. Hal ini dilakukan guna memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh masyarakat Karawang yang sedang mencari kerja.
Bersamaan dengan itu, tiga perusahaan besar juga melakukan seleksi test di Kantor Disnaker Karawang. Diantaranya, PT Yamaha, PT TVS dan PT Kao Indonesia.
Selain itu, Disnaker Karawang menyebut bahwa pasca libur lebaran sudah menjalin komunikasi dengan sejumlah perusahaan yang akan membuka lowongan pekerjaan via info loker online.
Baca Juga:Soroti Pendatang ke Bekasi Pasca Lebaran, Dewan Harap Mereka Punya KemampuanPemkab Karawang Akan Bangun Empat Pasar Tanpa Sistem BOT, Anggaran APBD Cukup?
“Setelah ini akan ada lagi loker yang dibuka, dan kami berharap semua perusahaan memanfaatkan aplikasi info loker online untuk melakukan rekrutmen,” pintanya.
Berdasar data Disnaker Karawang, hingga saat ini sudah ada 930 perusahaan di Karawang yang tergabung dalam aplikasi info loker online. Angka ini di prediksi akan terus bertambah seiring semakin gencarnya Disnaker Karawang melakukan sosialis ke perusahaan-perusahaan.
“Dalam satu bulan kami upayakan keliling Sosialisasi ke 12 perusahaan di Karawang. Tujuannya untuk memperkenalkan info loker online dan menjelaskan manfaatnya kepada mereka. Alhamdulillah, sambutannya baik. Terbukti kan makin banyak perusahaan yang buka akun di info loker online,” jelas Soni. (wyd)