PKB Yakin Raih Kemenangan di Pilkada Bekasi

PKB Kabupaten Bekasi
DPC PKB Kabupaten Bekasi optimis akan menjadi poros pemenangan dalam kontestasi Pilkada 2024, Rabu (29/5/2024).
0 Komentar

KBEonline.id – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Bekasi optimis akan menjadi poros pemenangan dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. 

 

“PKB itu bakal menjadi poros pemenangan Pilkada Kabupaten Bekasi,” ujar Ketua DPC PKB Kabupaten Bekasi, Muhamad Rochadi.

 

Kesuksesan PKB dalam meningkatkan jumlah kursi DPRD dari satu menjadi tujuh kursi pada Pemilihan Legislatif (Pileg) Kabupaten Bekasi 2024 menjadi bukti nyata kesiapan partai ini. Rochadi, yang akrab disapa Adi, mengungkapkan bahwa kultur di Kabupaten Bekasi yang beragam antara lokal dan migran telah memberikan peluang bagi PKB untuk menyusun strategi dan skema kemenangan dalam Pilkada. Dengan perolehan tujuh kursi, PKB akan membangun koalisi untuk menghadapi pertarungan politik mendatang.

 

Baca Juga:BPJamsostek hadirkan Program Bagi Pekerja Rentan Lewat "Sertakan"BPJS Ketenagakerjaan Karawang Sosialisasikan Aplikasi JMO dan Program BPU kepada Peserta

“Pasti berkoalisi, karena di Kabupaten Bekasi nggak ada yang punya golden tiket. Semua butuh koalisi. Di manapun PKB berada, pasti itu yang menang,” tambahnya.

 

Pernyataan Adi tentang PKB sebagai poros pemenangan Pilkada tidaklah tanpa dasar. Pria asal Boyolali ini telah membuktikan kepemimpinannya yang sukses ketika dipercaya menakhodai DPC PKB Kabupaten Bekasi. Bahkan, ia juga berhasil terpilih sebagai legislator di tingkat provinsi dari arena tarung Jabar IX Kabupaten Bekasi.

 

“Masih ada satu lagi cobaan yang perlu kita lewati. Tinggal satu lagi tantangan yang perlu kita lewati, yaitu Pilkada,” katanya.

 

Saat ini, Adi sudah mulai melakukan “gerilya” politik dengan menjalin komunikasi intensif dengan berbagai partai politik untuk merajut koalisi. Namun, ia enggan mengungkapkan detail tentang partai mana saja yang telah diajak berkomunikasi.

 

Adi menilai bahwa yang terpenting adalah menjalin komunikasi agar bisa saling mengenal. Dengan demikian, ketika diarahkan oleh pimpinan partai untuk berkoalisi dengan partai tertentu, para kandidat yang namanya sudah mulai mencuat bisa saling mengenal dan bekerja sama dengan baik. (Bbs/riz)

0 Komentar