Banjir Dukungan, Ratusan HRD Siap Menangkan Aep-Maslani

Aep-Maslani
Ratusan HRD deklarasi dukung Aep-Maslani di Pilbup Karawang, Rabu (25/9).
0 Komentar

KBEonline.id – Dukungan kepada pasangan calon (paslon) H. Aep Syaepuloh dan H. Maslani untuk memenangkan kontestasi Pilkada Karawang 2024 terus mengalir, Rabu (25/9).

Para praktisi HRD Karawang yang dimotori Sari Marliani dan Arif Dianto yang terhimpun dalam Relawan Bersama Aep-Maslani Karawang Tumbuh Inovatif (BAKTI) deklarasikan untuk total menangkan paslon Aep-Maslani di Pilkada Karawang 2024.

Acara deklarasi BAKTI yang dihadiri langsung oleh paslon Aep-Maslani dan ratusan orang tersebut berlangsung di RM Lebak Sari Indah, Selasa (24/9) malam.

Baca Juga:Nilai Eviden Pemkab Bekasi Masih Rendah, Sekda Joharul Buka SuaraDPKP Karawang: Panen Hingga Agustus 2024 Capai 715.923 Ton

Sebelum pernyataan deklarasi dikumandangkan, Arif Dianto mengatakan, Pemerintahan Kabupaten Karawang harus dipimpin oleh pribadi yang menjunjung tinggi integritas, memiliki kapabilitas unggul sebagai pemimpin, mitra kerja dan pegambil kebijakan yang kompeten.

Arif melanjutkan, sosok tersebut diharapkan mengarahkan kebijakan-kebijakan Pemkab Karawang secara lebih jelas, terencana, terukur dan dapat dievaluasi secara berkala untuk memastikan keberhasilannya serta memberikan manfaat nyata bagi seluruh lapisan masyarakat.

“Atas dasar tersebut, dengan menyebut nama Tuhan Yang Maha Esa, hari ini kami para praktisi HRD yang tergabung dalam Relawan BAKTI mendeklarasikan bahwa berpartisipasi aktif dalam menyukseskan Pilkada Karawang sesuai hukum yang berlaku, mendukung pelaksanaan (Pilkada) yang sah, jujur dan berintegritas.”

“Dengan penuh kesadaran dan bertekad kuat, kami mengerahkan seluruh sumber daya untuk memenangkan paslon Aep-Maslani sebagai Bupati dan Wakil Bupati Karawang periode 2024-2029,” tandasnya.

Sementara itu Aep Syaepuloh mengaku sangat berterima kasih atas dukungan forum HRD yang telah membentuk relawan BAKTI untuk mendukung [paslon Aep-Maslani di Pilbup Karawang 2024.

Selain itu, memasuki tahapan kampanye, Aep berpesan kepada seluruh relawan dan tim pemenangan semua parpol pengusung agar fokus menyampaikan visi-misi serta capaian kerja Aep Syaepuloh selama menjadi bupati.

“Tadi saya sudah sampaikan, kit amah cukup menyampaihasil kerja nyata yang sudah dilakukan dan teman-teman tinggal menyampaikan (ke masyarakat,red),” kata Aep. (mhs/riz)

0 Komentar