Perhatikan Kesehatan Mata, Dies Natalis ke-10 UBP Karawang Berikan Pemeriksaan Mata Gratis

UBP Karawang
Dies Natalis ke-10, Universitas Buana Perjuangan (UBP) Karawang mengadakan serangkaian kegiatan sosial.
0 Komentar

KBEonline.id – Dalam rangka merayakan Dies Natalis ke-10, Universitas Buana Perjuangan (UBP) Karawang mengadakan serangkaian kegiatan sosial, salah satunya adalah pemeriksaan mata gratis. Dengan mengusung tema “Sauyunan Jeung Sasama Pengkuh Agamana Luhung Elmuna”, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat sekitar, Sabtu (12/10).

Koordinator Pemeriksaan Mata Gratis UBP Karawang, Asep Darojatul menyampaikan bahwa kegiatan tersebut diikuti oleh 70 peserta yang terdiri dari masyarakat umum, mahasiswa, dosen, dan jajaran civitas akademika UBP Karawang.

“Pemeriksaan mata gratis ini dilakukan langsung oleh dokter mata dengan tujuan agar para penerima manfaat bisa mendapatkan akses pemeriksaan guna melihat lebih jernih dan jelas,” kata Asep pada Sabtu (12/10).

Baca Juga:KPU Tetapkan Lokasi Bebas Atribut Kampanye di KarawangDies Natalis ke-10 UBP Karawang, Bangun Kepedulian Lewat Donor Darah

Menurutnya, penglihatan yang baik sangat penting dalam menunjang aktivitas sehari-hari. Baik untuk dosen yang mengajar, mahasiswa yang belajar, maupun masyarakat dalam menjalani kehidupan sehari-hari.

Setiap peserta yang menjalani pemeriksaan mata ini juga mendapatkan resep pembuatan lensa yang sesuai, sehingga mereka dapat kembali memperoleh pandangan yang normal.

Selain pemeriksaan mata gratis, rangkaian kegiatan Dies Natalis UBP Karawang juga meliputi berbagai acara sosial lainnya, seperti donor darah, sunatan massal, gerak jalan sehat, Found Fit untuk kebugaran peserta, lomba tari antar-SMA se-Purwasukasi (Purwakarta, Subang, Karawang, dan Bekasi), serta bazaar UMKM yang menampilkan produk-produk lokal unggulan.

Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara UBP Karawang dengan masyarakat sekitar, sekaligus memberikan kontribusi positif kepada lingkungan.

0 Komentar