Rumah Sakit Hastien Karawang Resmi Dipercaya Jadi Pemeriksaan Kesehatan Calon Jamaah Haji Tahun 2025

RS Hastien Karawang
RS Hastien Karawang berkomitmen untuk menyediakan pelayanan kesehatan yang maksimal bagi para calon jamaah haji dari Karawang.
0 Komentar

KBEonline.id – Rumah Sakit Hastien Karawang resmi ditunjuk sebagai salah satu penyelenggara layanan kesehatan bagi calon jamaah haji Kabupaten Karawang yang akan berangkat pada tahun 2025, Selasa (5/11).

Penunjukan ini dilakukan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Karawang dengan tujuan untuk memastikan kondisi kesehatan calon jamaah melalui pemeriksaan yang komprehensif, sehingga mereka siap secara fisik menjalankan ibadah haji sesuai syariat Islam.

Ketua Kegiatan Medical Check Up (MCU) Haji di RS Hastien Karawang, Hendra, menyampaikan rasa syukurnya atas kepercayaan yang diberikan. Menurutnya, RS Hastien Karawang akan mendukung beberapa Puskesmas di wilayah Rengasdengklok dan sekitarnya dalam pemeriksaan kesehatan bagi calon jamaah.

Baca Juga:Polres Karawang Ringkus Empat Pengedar Narkoba, Amankan Ganja Hampir 1 KgDorong Generasi Muda di Sektor Pertanian, Sharp Electronics Indonesia Luncurkan Hydro Heroes

“Kami ditunjuk oleh Dinas Kesehatan Karawang untuk mendukung pelayanan kesehatan calon jamaah di wilayah Rengasdengklok. Alhamdulillah, tahun ini kami dipercaya bersama Labkesda untuk melaksanakan MCU bagi 411 calon jamaah haji yang akan berangkat pada tahun 2025,” ujar Hendra dengan antusias.

Pemeriksaan kesehatan calon jamaah haji mencakup berbagai tes yang dilakukan untuk memastikan setiap calon jamaah dalam kondisi sehat dan siap secara fisik menjalankan rangkaian ibadah haji. Prosedur yang dijalankan di RS Hastien Karawang meliputi pemeriksaan laboratorium, seperti cek darah dan urine, pemeriksaan radiologi, serta elektrokardiografi (EKG). Seluruh prosedur ini dirancang untuk mendeteksi dan mengantisipasi masalah kesehatan yang mungkin dihadapi jamaah saat berada di Tanah Suci.

Hendra menambahkan bahwa hasil pemeriksaan akan keluar dalam waktu empat hari setelah pelaksanaan tes. Nantinya, hasil tersebut akan langsung dikirimkan ke Puskesmas asal masing-masing jamaah.

“Pelayanan MCU bagi jamaah haji kami buka setiap Senin hingga Rabu, mulai tanggal 4 hingga 14 November 2024. Kami menyediakan kuota sebanyak 50 jamaah per hari, agar pemeriksaan bisa dilakukan dengan nyaman dan optimal sesuai waktu pelayanan di RS Hastien. Untuk vaksin meningitis, jamaah bisa mendapatkannya langsung di Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP),” jelas Hendra.

Kehadiran RS Hastien sebagai penyedia layanan kesehatan untuk calon jamaah haji disambut baik oleh masyarakat, terutama mereka yang berada di wilayah Rengasdengklok dan sekitarnya. Salah satu calon jamaah asal Kutawaluya, Rhiziq (20), mengaku sangat terbantu dengan layanan MCU yang kini lebih dekat dengan tempat tinggalnya.

0 Komentar