KBEonline.id – Calon Wakil Bupati (Cawabup) Karawang dari nomor urut 02, H. Maslani, menyalurkan hak suaranya di TPS 23, Perum Permata Regency, Desa Cikampek Utara, Kecamatan Kotabaru.
“Alhamdulillah, tadi saya baru saja menyalurkan hak pilih saya sebagai WNI yang baik,” ujar H. Maslani, Rabu, 27/11/2024.
Kedatangan H. Maslani ke TPS 23 sekitar pukul 09.02 WIB, Rabu (27/11), diiringi sejumlah simpatisan. Ia mengikuti antrian layaknya pemilih lainnya tanpa mendapat perlakuan khusus.
Baca Juga:Hampir Seribuan Warga Binaan Lapas Karawang Ikut Nyoblos Pilkada 2024Forkopimda Karawang Cek TPS di Lapas Karawang, Jaga Kondusifitas dan Hak Suara Warga Binaan
Ia mengungkapkan optimismenya terkait hasil Pilkada Karawang 2024. H. Maslani yakin perolehan suaranya bisa mencapai 85 persen didasarkan pada berbagai faktor, termasuk dukungan masyarakat yang dirasakannya selama masa kampanye. “Insya Allah saya yakin 85 persen, bahwa kemenangan ada di paslon 02. Insya Allah kemenangan ini tentunya untuk menjadikan Karawang yang lebih maju lagi seperti slogan kami, Karawang Maju.” H. Maslani juga mengajak seluruh tim relawan dan simpatisan untuk berkumpul di rumah pemenangan paslon 02. Hal ini bukan semata untuk menunggu hasil pencoblosan, tetapi juga untuk memantau proses penghitungan suara. “Karenanya, kepada seluruh tim yang sudah menyalurkan hak pilihnya, ayo kita kumpul di rumah pemenangan sambil menunggu proses pencoblosan di TPS selesai. Dan setelahnya, baru kita siang hingga sore harinya memantau tim-tim kita yang ada di lapangan untuk turut serta melakukan pemantauan terhadap proses penghitungan suara,” jelasnya. Ia menekankan pentingnya kekompakan tim dalam mengawal proses perhitungan suara agar terhindar dari kecurangan.
“Jadi kepada semua tim yang ada di lapangan juga, tolong awasi hasil perolehan kemenangan suara kita sehingga jangan sampai ada celah kecurangan yang dapat merugikan raihan suara kemenangan kita,” tegasnya. (Siska)