Jika Kamu sedang Merasa Berada di Fase Quarter Life Crisis, Beberapa hal ini Perlu Kamu Tahu

Fase Quarter Life Crisis
Ilustrasi gambar, Fase Quarter Life Crisis.
0 Komentar

KBEonline.id – Quarter life crisis, atau yang sering disebut sebagai krisis seperempat abad, merupakan periode yang dialami oleh individu berusia antara 18 hingga 30 tahun. Pada fase ini, seseorang sering merasa kehilangan arah, khawatir, bingung, dan galau mengenai ketidakpastian masa depannya. Kekhawatiran ini umumnya mencakup berbagai aspek kehidupan, seperti hubungan interpersonal, percintaan, karier, dan kehidupan sosial.

Lebih dari itu, mereka yang mengalami quarter life crisis sering kali mempertanyakan eksistensinya sebagai individu. Tidak jarang, perasaan bahwa mereka tidak memiliki tujuan hidup pun muncul. Krisis ini biasanya dimulai ketika masalah-masalah “dewasa” pertama kali muncul dalam kehidupan seorang dewasa muda.

Berikut adalah beberapa tanda yang dapat menunjukkan bahwa seseorang tengah mengalami quarter life crisis:

1. Sering merasa bingung tentang masa depan yang akan dijalani.

2. Merasa terjebak dalam situasi yang tidak disukai.

3. Mengalami kesulitan dalam membuat keputusan ketika dihadapkan pada beberapa pilihan.

4. Kurangnya motivasi untuk menjalani aktivitas sehari-hari.

Baca Juga:Sangat Unik! Di Jepang ada Pulau yang Isinya Kucing Semua!Pemkab Bekasi Anggarkan Rp 33,4 Miliar Untuk Program Rutilahu

5. Sulit menentukan apakah harus mengikuti keinginan pribadi atau memenuhi tuntutan keluarga dan masyarakat.

6. Khawatir akan tertinggal dalam menghadapi ketidakpastian hidup seorang diri.

7. Merasa iri terhadap teman sebaya yang telah lebih dulu mencapai impian mereka.

Sebenarnya, mengalami quarter life crisis adalah hal yang wajar. Namun, penting untuk tidak menganggap remeh kondisi ini, karena jika tidak ditangani dengan bijak, krisis ini bisa berujung pada depresi.

Saat terjebak dalam quarter life crisis, kamu mungkin cenderung mengabaikan berbagai kenikmatan yang sebenarnya ada dalam hidup kamu. Padahal, untuk mencapai tujuan hidup yang diinginkan, penting untuk menghargai dan mencintai diri sendiri terlebih dahulu.

Oleh karena itu, mulailah memperhatikan kebutuhan diri kamu, apa yang kamu sukai, apa yang membuat kamu nyaman, dan apa yang ingin kamu coba lakukan. Wujudkan passion kamu satu per satu, dimulai dari hal-hal kecil. Tanpa disadari, langkah-langkah kecil ini akan membawa kebahagiaan lebih dalam hidup kamu.

Quarter life crisis dapat dialami oleh siapa saja, karena tantangan dalam hidup adalah hal yang sangat wajar. Dalam menghadapi fase ini, dibutuhkan fisik dan mental yang kuat agar krisis ini tidak berlanjut lebih jauh.

0 Komentar