Polres Karawang Ungkap Intensitas Mudik Pada H-7 hingga H-8 Lebaran Tahun 2025 Menurun

Kapolres Karawang AKBP Edwar Zulkarnain
Kapolres Karawang AKBP Edwar Zulkarnain. --KBE--
0 Komentar

KARAWANG, KBEonline.id – Polres Karawang mengungkapkan intensitas mudik pada H-7 hingga H-8 lebaran tahun 2025 masih cenderung landai dan menurun dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

“Kalau kami amanati pada H-7 dan H- 8 ini cenderung menurun dibandingkan tahun-tahun sebelumnya yang sebelumnya meningkat seharusnya. Namun kita masih terus mengamati,” ujar Kapolres Karawang AKBP Edwar Zulkarnain, Senin (24/3/2025).

Polisi memprediksi puncak arus mudik akan berlangsung pada hari Kamis tanggal 27 Maret 2025. “Prediksinya nanti hari Kamis,” kata dia.

Baca Juga:Pemkab Karawang Bentuk Satgas Anti-PremanismeHarga Daging Sapi dan Bahan Pokok Melejit di Pasar Johar Karawang Jelang Idulfitri

Secara persiapan menghadapi arus mudik 2025, kata Edwar, pihak kepolisian telah menyiapkan sejumlah personil dan rekayasa lalulintas.

Personel yang disiapkan dalam pengamanan mudik nanti pihaknya akan menyiagakan 761 personel di tambah 50 personel dari Polda dan Mabes Polri. Mereka disiagakan di 35 pos terpadu yang telah dipasang di sepanjang jalur mudik di Karawang.

“Untuk rekayasa lalulintas nanti kami akan menunggu dari kakorlantas. Tetapi sudah kami menyiapkan,” jelasnya.

Kapolres mengimbau kepada personel kepolisian untuk menjaga keselamatan dan kesehatan. Pihaknya telah menyediakan vitamin untuk menjaga kesehatan para personel.

“Untuk warga yang mudik Saya imbau jangan beristirahat di bahu jalan. Jika lelah jangan segan untuk istirahat di rest area atau di pos yang sudah kami sediakan,” pungkasnya. ***

0 Komentar