Menurutnya, kerusakan lingkungan yang ditimbulkan tidak sebanding dengan potensi Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang dihasilkan dari aktivitas tambang tersebut. Ia menyatakan bahwa perjuangan masyarakat murni lahir dari hati nurani, tanpa tekanan ataupun bayaran dari pihak manapun.
Ujang juga menegaskan bahwa pihaknya tidak berniat berdialog dengan pihak perusahaan.
“Kami tidak menargetkan berdialog dengan perusahaan. Fokus kami adalah mendesak pemerintah agar tegas dan berpihak pada rakyat serta kelestarian alam,” katanya.
Baca Juga:Dijanjikan Kerja, Pulang Jadi Jenazah: Kisah Ikhwan Sahab, Korban Perdagangan Orang di KambojaWNI Asal Bekasi Tewas Akibat Disetrum dan Dipukuli di Kamboja, Diduga Korban Sindikat Scam
Sebagai penutup, Forum Cakrabuana menyatakan dukungan penuh terhadap keputusan Bupati Karawang yang menolak tambang tersebut.
“Sampai kapanpun kami tetap tidak mengizinkan PT MPB untuk menambang di kawasan lindung Karawang Selatan,” pungkas Ujang.(Aufa)