Bupati Bekasi Ajak Masyarakat Lestarikan Budaya Daerah

Bupati Bekasi, Ade Kuswara Kunang
Bupati Bekasi, Ade Kuswara Kunang saat hadiri pesta rakyat pagelaran wayang golek yang berlangsung di Central Park Meikarta, Cikarang Selatan, pada Jumat (18/4/25) Malam. --KBE--
0 Komentar

CIKARANG PUSAT, KBEonline.id – Masyarakat di Kabupaten Bekasi antusias menyaksikan pesta rakyat pagelaran wayang golek yang berlangsung di Central Park Meikarta, Cikarang Selatan, pada Jumat (18/4/25). Malam. Pesta rakyat ini dalam rangka merayakan Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah.

Bupati Bekasi, Ade Kuswara Kunang menyampaikan bahwa penyelenggaraan acara wayang golek ini bertujuan untuk menumbuhkan kecintaan terhadap budaya daerah, khususnya seni tradisional sunda, yang hidup berdampingan dengan budaya Betawi di Kabupaten Bekasi.

“Pesta Rakyat Wayang Golek ini merupakan salah satu bentuk upaya kita dalam melestarikan dan mengenalkan seni tradisional. Kami memilih lokasi di Meikarta karena antusiasme masyarakat terhadap kesenian seperti ini sangat tinggi,” ucap Ade.

Baca Juga:11 Rekomendasi Platform Streaming Legal di Indonesia yang Anti Blokir dan AmanNonton Lazarus Episode 3 sub Indo streaming di mana? berikut spoiler & link legalnya

Lebih lanjut, Ade menjelaskan bahwa wayang golek bukan hanya sekadar hiburan, tetapi juga sarat dengan nilai-nilai kehidupan yang terkandung dalam alur cerita atau lalakon yang dibawakan oleh dalang. Ia menekankan pentingnya edukasi budaya bagi generasi muda melalui pertunjukan tradisional ini.

“Wayang golek mengandung pesan moral yang dapat menjadi pelajaran hidup bagi penontonnya. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk terus melestarikannya, agar generasi muda tidak hanya mengapresiasi seni, tetapi juga memahami nilai-nilai yang terkandung di dalamnya,” tambahnya.

Melihat tingginya minat masyarakat, Ade memastikan bahwa Pemerintah Kabupaten Bekasi akan mempertimbangkan untuk mengadakan acara serupa di masa mendatang. “Jika antusiasme masyarakat terus tinggi, Insya Allah kegiatan ini akan kami gelar kembali,” ujar Bupati.

Ade juga mengimbau masyarakat untuk menjaga ketertiban, keamanan, dan kesehatan selama acara. Karena menurutnya pesta rakyat adalah acara dengan kerumunan besar. Sehingga masyarakat yang hadir dapat menjaga anak-anak, kendaraan, dan tetap waspada meskipun sedang menikmati pertunjukan.

” Dengan semangat untuk melestarikan budaya tradisional, Pemerintah Kabupaten Bekasi berharap kegiatan seni seperti ini dapat terus berlangsung dan memperkuat jati diri budaya lokal,” tandasnya. (mil)

0 Komentar