Ruko di Perumahan Astom Residence Ciantra Hampir Roboh, Pemerintah Belum Bisa Melakukan Perbaikan 

Ade Kuswara Kunang Sidak ke Perumahan Astom Residence, Desa Ciantra, Kecamatan Cikarang Selatan.
Ade Kuswara Kunang melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) ruko yang hampir roboh di Perumahan Astom Residence, Desa Ciantra, Kecamatan Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi. --KBEonline--
0 Komentar

Atas peristiwa ini, Pemerintah Desa terus berkoordinasi dengan pemerintah kecamatan dan juga pemerintah daerah serta pihak PT Astom Residence. Agar secepatnya ada penanganan yang konkrit.

” Kita juga masih nunggu nih karna untuk membangun turap harus ada bangunan yang di robohkan. Harus ada pernyataan dari developer kalau boleh di robohkan nanti kita kerjakan bareng-bareng. Jadi kita pinginnya duduk bareng-bareng dulu,” bilangnya.

Terpisah, Irfan selaki ketua RT 05/RW 013 Perumahan Astom Residence, mengatakan, apabila bangunan ruko ini ambruk akan membendung aliran air sehingga berdampak banjir ke beberapa perumahan. Terlebih kondisi bangunan ruko ini menggantung sedikit melewati bibir kali.

Baca Juga:Tak hanya jadi bahan masakan, Inilah 5 Manfaat Luar Biasa dari Bawang Merah untuk Kesehatan TubuhTips Membuat Jus Wortel yang Enak dan Segar

Ia menyebut apabila bangun ruko ini ambruk, seperti perumahan BCA, BCM, Perumahan Pesona akan terdampak dikarenakan kali tersebut terbendung oleh reruntuhan bangunan.

” Longsor pertama di perumahan Astom sudah di perbaiki namun karena tanahnya bergerak lagi jadi longsor lagi karena mungkin terkikis air,” ucapnya.

Padahal, kata dia, Pemerintah hanya tinggal menunggu dari pihak developer, boleh di bongkar apa tidak bangunan itu. Karena karena pemerintah juga tidak mau imbasnya nanti ada gugat menggugat. (mil)

0 Komentar