Nonton Ballpark de Tsukamaete! episode 4: Spoiler dan Tempat Streamingnya

Ballpark de Tsukamaete!.
Ballpark de Tsukamaete! atau yang dikenal juga dengan nama Catch Me at the Ballpark! bisa ditonton pada platform legal Crunchyroll.
0 Komentar

KBEonline.id – Menonton anime Ballpark de Tsukamaete! atau yang dikenal juga dengan nama Catch Me at the Ballpark! bisa kalian nonton pada platform legal Crunchyroll.

Ballpark de Tsukamaete! yang didasarkan pada manga dengan judul yang sama, yang ditulis dan diilustrasikan oleh Tatsuro Suga.

Adapun adaptasinya dikerjakan oleh studio EMT Squared. Anime ini mempunyai genre Comedy dan Sports serta memiliki tema Adult Cast dan Team Sports.

Baca Juga:SK Kawasan Kumuh Pemkab Bekasi Bakal DiperbaharuiKondisi Keuangan Pemkab Bekasi Kritis, TPP Pegawai Tertunda

Memiliki demografik Seinen, serta rating PG-13 yang artinya dikhususkan untuk penonton berusia 13 tahun ke atas.

Pemeran dari anime Catch Me at the Ballpark! antara lain Fairouz Ai sebagai Ruriko, Satoshi Inomata sebagai Koutarou Murata, Jin Uruyama sebagai Ryuuichi Igarashi, dan Mami Fujita sebagai Ibu Miku.

Kentarou Kumagai sebagai Ayah Miku, Maaya Uchida sebagai Kohinata, Atsuki Nakamura sebagai Hotaru Shimizu, Chiaki Kobayashi sebagai Kazuma Shishio, dan Akari Yura sebagai Miku.

Sinopsis

menceritakan untuk dapat melarikan diri dari pekerjaannya yang melelahkan, Murata yang telah menemukan jalan keluar di stadion bisbol terdekat.

Meskpun pertandingannya tampak mendebarkan, Ruriko, si giyaru yang sedingin minuman yang dijualnya dia diam-diam baik hati, yang membuatnya terus untuk datang kembali.

Sebagai pelanggan tetap pertamannya, Murata menemukan kehangatan di balik sikapnya yang dingin, dan pertemuan mereka yang lucu dan mengharukan memerangi stadion bisbol dan bahkan mungkin hati mereka.

Spoiler Ballpark de Tsukamaete! episode 4

Episode 4 Ballpark de Tsukamaete! berjudul ‘Soulful Announcing’ (Pengumuman Penuh Jiwa) akan dirilis pada hari Rabu, 23 April 2025, pukul 12:00 WIB.

Baca Juga:Bupati Karawang Apresiasi Peningkatan Layanan RSUD KarawangDana Umat Raib! Kotak Amal Masjid di Cikarang Dibobol Lagi, Pelaku Terekam CCTV

Dikutip dari Pinkvilla, Episode 4 akan dimulai saat penyiar Nagisa menggoda pemain Nokogiriyama di siaran langsung yang telah berlangsung lama dan menarik perhatian daring, bahkan di antara penjual bir.

Meskipun populer, Nagisa panik karena kehabisan materi – hingga Nokogiriyama muncul di hadapannya.

Dalam ‘Insiden Kotak Saran,’ sebuah kotak saran lama secara tak terduga berisi sepuluh surat, yang semuanya ditujukan kepada Ruriko.

Meskipun ia berpura-pura tidak peduli, kegembiraannya tampak jelas. Penasaran dengan identitas pengirimnya, Ruriko diam-diam mulai mencari orang misterius di balik pesan-pesan manis tersebut.

0 Komentar