- Jumlah episode: 12
- Genre: komedi, romantis
- Pemain utama: Lee Jun Young, Jung Eun Ji, Lee Mi Do, Lee Seung Woo, Park Sung Yun
- Estimasi tanggal rilis: 1 Mei 2025
- Situs atau platform streaming: Wavve
3. Spring of Youth
Spring of Youth bercerita tentang Sa Gye, vokalis dan gitaris grup K-pop ‘The Crown’, yang terpaksa mendaftar di Universitas Hanju setelah mengalami kecelakaan. Di kampus, ia bertemu dengan Kim Bom, vokalis dan pemain keyboard dari band ‘Tusagye’, yang memilih musik setelah kematian sang ibunda.
Bersama, mereka membentuk band baru, dan semangat Sa Gye untuk bermusik kembali menyala. Namun, persaingan muncul ketika Seo Tae Yang, gitaris brilian dan mahasiswa kedokteran, mulai bersaing dengan Sa Gye dalam musik dan kehidupan pribadi mereka. Ketiganya terperangkap dalam cinta, persaingan, dan perjalanan musik yang penuh lika-liku.
Baca Juga:Forkab III Comeback! Festival Olahraga Rakyat Bekasi Siap Ledakkan SemangatInilah Beberapa Zodiak yang jarang memperlihatkan seberapa besar perjuangan yang dilakukannya
- Jumlah episode: 10
- Genre: komedi, romantis, musikal, youth
- Pemain utama: Ha Yu Jun, Park Ji Hu, Lee Seung Hyub, Jo Han Chul
- Estimasi tanggal rilis: 6 Mei 2025
- Situs atau platform streaming: –
4. Tastefully Yours
Drama terbaru bulan Mei selanjutnya dibintangi oleh duo papan atas, Kang Ha Neul dan Go Min Si. Kisahnya mengisahkan Han Beom U, seorang pengusaha ambisius dan penerus perusahaan pangan yang menjalankan restoran mewah terbaik di Seoul.
Di sisi lain, ada Mo Yeon Ju, seorang koki sekaligus pemilik restoran kecil di pedesaan yang sangat mengutamakan cita rasa makanan. Keduanya tumbuh bersama dan jatuh cinta saat membuka restoran kecil di kota Miraek, Jeonju.
- Jumlah episode: 10
- Genre: komedi, romantis, drama
- Pemain utama: Kang Ha Neul, Go Min Si, Kim Shin Rok, Yoo Soo Bin
- Estimasi tanggal rilis: 12 Mei 2025
- Situs atau platform streaming: Netflix
5. Second Shot at Love
Setelah sukses di Way Back Love, aktor Gong Myung kini kembali memeriahkan layar kaca dalam drama terbaru Second Shot at Love. Dia eradu peran dengan Sooyoung SNSD dalam drama romantis bernuansa komedi yang halus, Bunda.
Kisahnya berfokus pada Han Geum Ju, seorang mekanik berpengalaman yang kecanduan alkohol. Setelah didiagnosis dengan ketergantungan alkohol, Geum Ju memutuskan untuk berhenti minum.