‎Membanggakan, Atlet AKTI Kabupaten Karawang Wakili Jawa Barat di Fornas VIII NTB 2025

Atlet binaan Aliansi Kungfu Tradisional Indonesia (AKTI) Karawang.
Atlet binaan Aliansi Kungfu Tradisional Indonesia (AKTI) Kabupaten Karawang, Muhammad Ibnu Hasyim Saragih saat dilepas di SMAN 1 Batujaya, Selasa (15/7/2025). --KBEonline.id--
0 Komentar

‎KARAWANG, KBEonline.id – Atlet binaan Aliansi Kungfu Tradisional Indonesia (AKTI) Kabupaten Karawang, Muhammad Ibnu Hasyim Saragih akan mewakili Provinsi Jawa Barat (Jabar) berlaga di Festival Olahraga Masyarakat Nasional (Fornas) VIII Nusa Tenggara Barat (NTB), 26 Juli hingga 1 Agustus 2025.

‎‎”Alhamdulillah, seperti edisi Fornas sebelumnya, di Fornas VIII NTB tahun ini ada atlet kami yang akan bertanding mewakili Jabar. Ibnu yang merupakan siswa SMAN 1 Batujaya telah dilepas sekolah pada Selasa (15/7/2025) kemarin, dan dijadwalkan akan dilepas Bupati Karawang pada Jumat pekan ini,” ujar Ketua AKTI Kabupaten Karawang, Yoga Wirotama, kepada KBE, Rabu (16/7/2025).‎

‎Yoga mengatakan, dalam pertandingan yang akan digelar di GOR Poltekpar Praya, Desa Puyung, Kecamatan Jonggat, Kabupaten Lombok Tengah, NTB, Ibnu akan turun pada kategori pertarungan kungfu 52 kg putra pra junior.

Baca Juga:Update Transfer Super League 2025/2026: Persija dan Persib Habis-habisan Berburu Pemain Asing!7 Cara Cerdas Menjaga Kulit Wajah agar Tidak Cepat Keriput: Tetap Sehat, Kencang, dan Tampak Awet Muda

‎‎Kendati akan bersaing dengan atlet-atlet perwakilan provinsi lainnya se-Indonesia, Yoga optimistis Ibnu bisa memberikan yang terbaik. Terlebih, atlet yang saat ini duduk di bangku kelas 12 ini telah menjalani persiapan sekitar satu tahun, dengan berlatih rutin di Bhuwana Training Camp di bawah arahan coach Widodo dan coach Taryadi.

‎‎”Semoga di Fornas VIII NTB, Ibnu bisa mengharumkan nama Karawang dan Jawa Barat dengan meraih medali emas. Selain itu, bisa berlanjut membela Indonesia di tingkat internasional (TAFISA),” harap Yoga.‎

‎Dihubungi terpisah, Muhammad Ibnu Hasyim Saragih mengaku antusias bisa mendapatkan kesempatan membela Jabar di Fornas VIII NTB 2025. Atlet kelahiran, Karawang, 9 April 2008 ini menargetkan bisa meraih emas dan tiket ke tingkat internasional.

‎‎”Terima kasih kepada keluarga besar AKTI Karawang, Bhuwana Training Camp dan SMAN 1 Batujaya yang selalu mensupport saya. Mohon doanya kepada masyarakat Karawang dan Jawa Barat agar saya bisa mewujudkan target emas di Fornas NTB,” kata Ibnu yang bercita-cita menjadi tentara. (ayi)

0 Komentar