Kadek menyebut Vietnam sebagai lawan berat yang memiliki disiplin permainan tinggi. Ia meminta seluruh anggota tim untuk tetap fokus dan bekerja keras demi meraih gelar juara.
“Vietnam adalah tim yang kuat. Kami harus benar-benar siap dan memberikan yang terbaik. Semua akan ditentukan oleh kerja keras dan konsentrasi di lapangan,” ujar Kadek.
Perjalanan Garuda Muda di turnamen ini mendapat apresiasi luas dari publik sepak bola nasional. Kini, semua mata tertuju pada laga final yang akan menjadi penentu apakah Indonesia mampu membawa pulang trofi Piala AFF U-23 2025.
(*)