Jadwal Big Match Persib Vs Borneo di Stadion GBLA, Selalu Punya Catatan Bagus di Kandang

Sadil Ramdani enjoy berlatih di jeda internasional Persib.
Sadil Ramdani enjoy berlatih di jeda internasional Persib.
0 Komentar

KBEonline.id- Berikut diinfokan jadwal Big Match antara Persib Bandung Vs Borneo FC di Stadion GBLA Bandung. Diketahui secara statistik Persib selalu punya catatan bagus di kandang Jika betemu Bornea.

Kepastian jadwal susulan Persib Vs Borneo FC itu diungkapkan Operator Super League. Dimana sudah merilis jadwal susulan untuk pertandingan pekan kelima liga 1 yang sempat tertunda.

Dan pertandingan bakal digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat, 5 Desember 2025 mendatang.

Baca Juga:Fakta Kuliah Fleksibel di STMIK Pamitran, Terjangkau dan Bisa Sambil KerjaKenalan Dengan Kopi Liong Bogor, Selain Nikmat Kopi Ini Menemani Para Pejuang Kemerdekaan

Penjadwalan ulang tersebut dituangkan dalam surat bernomor 1580/LI-KOM/X/2025 yang ditandatangani oleh Direktur Kompetisi, Asep Saputra.

Laga Persib melawan Borneo FC sedianya digelar pada 31 Agustus 2025 lalu. Namun, dengan berbagai pertimbangan, operator kompetisi harus menjadwal ulang laga tersebut.

Persib selalu memiliki catatan bagus saat jumpa Borneo FC di kandang. Tercatat, dalam tiga pertemuan terakhir di Bandung, PERSIB selalu berhasil memenangi laga atas Pesut Etam.

Push Latihan di Jeda Internasional

Sementara itu penyerang Persib Saddil Ramdani menikmati program peningkatan kondisi fisik yang diberikan tim pelatih pada masa jeda kompetisi selama FIFA Matchday bulan Oktober 2025 ini.

Saat ini, Saddil dan rekan-rekannya akan fokus mempersiapkan diri menghadapi laga selanjutnya.

Maung Bamdung akan kembali tampil pada Super League 2025/26 kontra PSBS Biak di Stadion Maguwoharjo Sleman, 17 Oktober 2025 mendatang.

“Kami percayakan apa yang menjadi rencana dari pelatih. Kami sudah latihan fisik juga. Karena kemarin kita tidak terlalu berat (latihan), jadi hari ini kita mulai melakukan latihan fisik dan mungkin besok juga. Kita harus tetap fokus pada target,” kata Saddil.

Baca Juga:Rambut Keren Tanpa Ribet? Intip Serunya Nongkrong di X-Box Barbershop Perumnas Karawang!Orang Karawang Wajib Cobain Kopi Hideung, Rasanya Juara dan Memiliki Rasa Bangga

Saddil mengatakan, kerja keras pemain selama jeda kompreisi untuk bisa menjaga tren positif.

Pada pertandingan terakhir menjelang jeda, Persih meraih kemenangan 2-0 atas Bangkok United pada AFC Champions League Two 2025/26 di Stadion Pathum Thani, 1 Oktober 2025 lalu.

“Alhamdulillah semua happy, senang. Tapi itu juga menjadi motivasi untuk pertandingan berikutnya. Perjalanan masih panjang. Jadi, kita fokus untuk latihan lebih keras dan menatap pertandingan berikutnya,” ungkapnya. ***

0 Komentar