KBEONLINE.ID BANDUNG – Persib Bandung kembali menunjukkan dominasinya di kancah Asia. Maung Bandung kini bertengger di puncak klasemen Grup G AFC Champions League Two (ACL Two) setelah mengoleksi 7 poin dari tiga pertandingan.
Tim asuhan Bojan Hodak menjadi satu-satunya tim di Grup G yang belum terkalahkan sejauh ini.
Perjalanan Persib di fase grup dimulai dengan hasil imbang 1-1 melawan Lion City Sailors di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Gol semata wayang Persib dalam laga itu dicetak oleh Sadil Ramdani.
Baca Juga:TANPA THOM HAYE, Persib Bandung Menang Mudah 2-0 Atas Selangor FC, Gol Dicetak Adam Alis dan Andrew JungPersib Bandung Unggul 1-0 Atas Selangor FC di Babak Pertama, Gol Tercipta Lewat Ciri Khas Bojan Serangan Balik
Pada laga kedua, Persib tampil garang saat menumbangkan Bangkok United, tim yang diperkuat bintang Indonesia Pratama Arhan, dengan skor meyakinkan 2-0. Dua gol kemenangan dicetak oleh Andrew Jung dan Uilliam Barros.
Puncaknya terjadi di pertandingan ketiga, Kamis (23/10/2025), ketika Persib mengalahkan Selangor FC dengan skor 2-0 di GBLA. Gol-gol Persib dicetak oleh Adam Alis dan Andrew Jung, hasil dari serangan balik cepat khas racikan Bojan Hodak.
Dengan hasil ini, Persib memimpin klasemen Grup G dengan 7 poin, unggul satu angka dari Bangkok United (6 poin), sementara Lion City Sailors di posisi ketiga (4 poin) dan Selangor FC terpuruk di dasar klasemen tanpa poin.
Konsistensi permainan dan pertahanan solid membuat Persib kini menjadi salah satu kandidat kuat untuk lolos ke fase gugur ACL Two.
