Layak Ditiru! Pemkab Wonosobo Bagikan Beasiswa Domba untuk Siswa SD–SMP agar Tak Kecanduan Gadget

Layak Ditiru! Pemkab Wonosobo Bagikan Beasiswa Domba untuk Siswa SD–SMP agar Tak Kecanduan Gadget
Layak Ditiru! Pemkab Wonosobo Bagikan Beasiswa Domba untuk Siswa SD–SMP agar Tak Kecanduan Gadget
0 Komentar

KBEONLINE.ID – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wonosobo, Jawa Tengah, punya cara unik dan kreatif untuk mengatasi masalah kecanduan gawai di kalangan pelajar. Lewat program inovatif bertajuk “Beasiswa Domba”, para siswa SD dan SMP di Wonosobo kini bisa mendapatkan seekor domba sebagai bentuk tabungan pendidikan sekaligus sarana belajar tanggung jawab.

‎Sekretaris Daerah Kabupaten Wonosobo, One Andang Wardoyo, menjelaskan bahwa program ini lahir dari keprihatinan banyaknya anak-anak yang lebih banyak menghabiskan waktu dengan ponsel dibanding melakukan aktivitas produktif di rumah.

‎“Kami ingin mengembalikan semangat belajar anak-anak sekaligus menumbuhkan rasa tanggung jawab sejak dini. Jadi bukan cuma main HP, tapi juga belajar merawat hewan, disiplin, dan sabar,” ujar Andang, dikutip Minggu (19/10/2025).

Baca Juga:Dulu Dikuasai Dendam, Kini Jadi Sosok Bijak! Filosofi Hidup Uchiha Sasuke yang Bikin Kita MerenungSempat Dicoret Shin Tae-yong, Adik Bintang Manchester City Tampil Makin Ganas di Persib Bandung!

‎Melalui program ini, setiap pelajar terpilih akan menerima satu ekor domba untuk dipelihara di rumah. Hewan tersebut menjadi simbol beasiswa pendidikan yang bisa dikembangkan atau dijual saat anak naik ke jenjang pendidikan berikutnya.

‎Selain mengajarkan nilai tanggung jawab, program Beasiswa Domba juga bertujuan menumbuhkan minat generasi muda terhadap dunia peternakan lokal khas Wonosobo, yakni Dombos (Domba Wonosobo).

‎Dombos sendiri merupakan hasil persilangan antara domba Texel asal Belanda dengan domba lokal Indonesia. Kini, Dombos menjadi kebanggaan masyarakat Wonosobo karena memiliki bulu tebal, daging empuk, dan nilai jual tinggi.

‎“Dombos ini punya potensi ekonomi besar. Harapannya anak-anak tidak hanya cerdas secara akademik, tapi juga punya keterampilan hidup dan jiwa wirausaha,” tambah Andang.

‎Program ini merupakan hasil kolaborasi antara Pemkab Wonosobo, Dinas Pertanian, dan kelompok peternak lokal. Selain memberikan pendidikan karakter kepada anak-anak, inisiatif ini juga membantu menggerakkan roda ekonomi desa, karena peternak dilibatkan sebagai penyedia serta pendamping siswa dalam proses pemeliharaan domba.

‎Dengan pendekatan yang sederhana namun penuh makna, Beasiswa Domba menjadi contoh nyata bagaimana pendidikan karakter dan ekonomi lokal bisa berjalan beriringan.

0 Komentar