Hasil Super League: Duel Seru di Parepare, PSM dan Madura United Berbagi Poin

PSM Makassar
Hasil Super League: Duel Seru di Parepare, PSM dan Madura United Berbagi Poin
0 Komentar

kbeonline.id – Pertarungan sengit tersaji dalam duel PSM Makassar kontra Madura United FC pada pekan ke-11 BRI Super League 2025-2026, Minggu (2/11/2025) sore WIB. Laga yang berlangsung di Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare itu berakhir imbang dengan skor 1-1, setelah kedua tim saling berbalas gol di babak berbeda.

Babak Pertama: Taufany Buka Keunggulan Madura United

Sejak awal pertandingan, kedua tim tampil hati-hati namun tetap berusaha menekan. Bermain di hadapan pendukung sendiri, PSM Makassar mencoba mengontrol permainan melalui duet Gledson dan Savio Roberto di lini tengah.

Namun, Madura United tampil lebih efektif dalam memanfaatkan peluang. Menjelang akhir babak pertama, tim tamu sukses memecah kebuntuan lewat Taufany Muslihuddin di menit ke-44.

Baca Juga:Jordy Tutuarima Siap Tempur Lawan Persebaya: Target Kami Tiga PoinPersebaya Optimistis Taklukkan Persis, Eduardo Perez Ingatkan Tim Tetap Waspada

Berawal dari tusukan cepat dari tengah, Taufany mengoper bola ke Luis Marcelo yang langsung menembak ke arah gawang. Bola sempat ditepis oleh Hilmansyah, namun Taufany dengan sigap menyambar bola rebound dan menaklukkan sang kiper.

Gol tersebut menutup babak pertama dengan skor 1-0 untuk Madura United.

Babak Kedua: Ananda Raehan Jadi Penyelamat

Memasuki babak kedua, PSM Makassar tampil lebih agresif. Pelatih baru Tomas Trucha melakukan beberapa perubahan strategi untuk meningkatkan serangan.

Sementara itu, Madura United hampir menggandakan keunggulan di menit ke-60 saat Lulinha melepaskan sepakan keras yang berhasil disapu di depan garis gawang oleh Aloisio Neto.

PSM akhirnya menemukan momentum kebangkitan di menit ke-87. Melalui skema umpan silang dari sisi kanan, Ananda Raehan menyundul bola dengan sempurna ke pojok gawang, membuat Miswar Saputra tak berkutik.Gol tersebut menjadi penentu hasil imbang 1-1 sekaligus menyelamatkan PSM dari kekalahan di kandang sendiri.

Posisi di Klasemen

Tambahan satu poin membuat PSM Makassar kini mengoleksi 9 poin dari 9 laga dan menempati peringkat ke-14 klasemen sementara. Sedangkan Madura United berada satu tingkat di atasnya, di posisi ke-12 dengan 10 poin.

Susunan Pemain

PSM Makassar XI: Hilmansyah; Syahrul Lasinari, Aloisio Neto, Akbar Tanjung, Victor Luiz; Gledson, Savio Roberto, Raehan, Lucas Dias, Jacques Medina, Alex Gomes.

0 Komentar