KBEONLINE.ID KARAWANG – Persika 1951 memastikan langkahnya untuk lolos ke babak 12 besar Liga 4 Seri 1 Piala Gubernur Jawa Barat.
Klub sepak bola asal Kabupaten Karawang ini berhasil mengamankan tiket 12 besar di Liga 4 Seri 1 Jabar melalui kemenangan tanpa menguras keringat di Lapangan Panca Waluya, Kiarapedes, Kabupaten Purwakarta.
Kemenangan Persika 1951 didapatkan secara cuma-cuma (walkout) setelah tim lawan, Depok Raya, tidak hadir untuk bertanding.
Baca Juga:MENGEJUTKAN! Bintang BRI Super League Ingin Jadi Pemain Naturalisasi, Kalian Pasti Tahu Siapa Dia!Ini Dia Pemain Persib Bandung yang Tampil di Piala Dunia, Kamu Pasti Belum Tahu?
Laga Persika 1951 kontra Depok Raya yang semestinya digelar pada Rabu (5/11), di Lapangan Panca Waluya, Kiarapedes tidak terlaksana.
Sesuai jadwal, kick-off direncanakan pukul 10.00 WIB. Namun, pihak manajemen Depok Raya menginformasikan ketidakhadiran tim mereka karena alasan teknis.
Dengan kemenangan WO ini, secara otomatis Persika 1951 langsung meraih tiga poin penuh dan dipastikan melenggang ke babak 12 besar Liga 4 Seri 1 Piala Gubernur Jabar.
Manajer Persika 1951, Taryadi menyambut baik atas hasil menang WO kontra Depok Raya.
“Sebenarnya anak-anak telah berlatih, menyiapkan untuk laga hari ini. Tapi ya kenyataan berkata lain, kita harus menang tanpa bertanding,” kata dia.
Ia menyebutkan, kemenangan ini menjadi modal penting bagi Persika 1951 untuk menatap laga berikutnya di Liga 4 Seri 1 Piala Gubernur Jawa Barat.***
